Bandung (ANTARA News) - Pelatih Persib Bandung disinyalir telah "bekerja" dan mulai menyusun formasi pemain yang akan direkrutnya untuk musim kompetisi mendatang, meski belum diumumkan kepada publik.

"Sudah ada beberapa pemain top yang akan direkrut Persib untuk musim depan, sama seperti pelatih nama mereka masih kami simpan," kata Manajer Persib Bandung H Umuh Muhtar.

Manajer Persib yang dikenal blak-blakan itu mengisyaratkan pihaknya telah mengantongi enam nama pemain top yang akan bergabung untuk musim depan.

Artinya, keenam nama itu sudah direkomendasikan oleh pelatih yang akan menangani tim Maung Bandung itu. Pasalnya selama ini tim "Maung Bandung" sangat anti membeli pemain yang belum jelas kapasitasnya.

Persib sejak beberapa musim lalu selalu menyertakan pelatih dalam membeli pemain dan tidak memberikan "kucing dalam karung" yang sering menjadi masalah dalam pembentukan tim.

"Nama-nama pemain itu sudah dibicarakan dengan calon pelatih itu," kata Umuh.

Sementara itu nama Rahmad Darmawan merupakan nama pelatih yang paling santer dikaitkan dengan posisi pelatih Persib Bandung untuk musim kompetisi 2011-2012 itu.

Bahkan Umuh mengisyaratkan kesepakatan dengan calon pelatih baru itu sudah rampung. Namun tetap ia belum menyebutkan nama pelatih itu karena masih menunggu kepastian posisi pelatih tersebut.

Sedangkan sejumlah nama pemain yang disebut-sebut yang sudah dipastikan masuk Persib adalah Hamka Hamzah, Wahyu Wiji Astanto, Kurnia Mega, Greg Nwokolo dan Toni Sucipto.

Masuknya eks Persija, semakin menguatkan kemungkinan besar Rahmad Darmawan segera menangani Persib Bandung.(*)
(U.S033/Y003)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011