Jakarta (ANTARA) - Kabar duka kembali datang dari dunia musik tanah air, penyanyi dangdut senior Yus Yunus meninggal dunia pada Jumat dini hari dalam usia 59 tahun.

Berita berpulangnya Yus Yunus dipertegas dengan ucapan duka dari Elvy Sukaesih melalui laman Instagram pribadinya.

"IηnαliLLAHI wα Innα ilαihi Rojiuun...
Telah Wafat pada hari ini Jumat, 25 Februari 2022, Jam 00.52 dini hari, Penyanyi senior YUS YUNUS," ujar Elvy dikutip Jumat.

Elvy mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberi kesehatan, keikhlasan dam kesabaran.

"Semogα Almarhum YUS YUNUS Husnul Khotimag dalam Ampunan, Rahmat dan Ridho Allah SWT, Alfatiha,", kata Elvy.

Kolom komentar unggahan Elvy pun dibanjiri ucapan duka cita, termasuk dari Iis Dahlia dan Kristina.

"Ya Allah semoga almarhum husnul khotimah, diampuni segala dosanya dan diterima semua amal ibadahnya," kata Iis.

"Innalilahi wainailahi rajiun, sakit apa umi sayang? Turut berduka cita yang mendalam. Insya Allah almarhum bang Yus Yunus husnul khotimah," ujar Kristina.

Yus Yunus diketahui meninggal dunia akibat serangan jantung.

Yus Yunus lahir pada 19 September di Sumenep, Madura, Jawa Timur. Di awal karirnya, dia dikenal sebagai penyanyi dangdunt yang menyanyikan lagunya menggunakan bahasa Madura.

Dia merilis album perdana pada 1991 dengan judul "Sapu Tangan Merah". Masih di tahun yang sama, Yus Yunus kembali meluncurkan album "Gadis Malaysia"

Di tahun 1990-an, Yus Yunus cukup produktif merilis album. Dia juga sempat berduet dengan Iis Dahlia lewat album "Super Taxi" dan "Gadis Desa".

Lagu terakhir yang dirilis oleh Yus Yunus adalah "Zaina" di tahun 2020. Dia juga pernah masuk nominasi AMI Award kategori Artis Solo Pria Dangdut.

Tak hanya beraktivitas di dunia musik, Yus Yunus juga menjajal dunia politik. Dia pernah mencalonkan diri menjadi anggota DPR RI lewat Partai Amanat Nasional (PAN) dari daerah pemilihan Lumajang - Jember pada 2018.



Baca juga: Pencipta lagu Younky Soewarno tutup usia, musisi Indonesia berduka

Baca juga: Musisi jazz Idang Rasjidi meninggal dunia

Baca juga: Musisi senior Oddie Agam meninggal dunia

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022