Jakarta (ANTARA) - Sejumlah zona teknologi tinggi nasional China menunjukkan kemampuan anti-risiko dan momentum pertumbuhan yang kuat, seperti dikatakan oleh seorang pejabat China dalam konferensi pers pada Jumat (25/2).

Pendapatan tahunan dari 169 zona teknologi tinggi nasional di China diperkirakan melampaui 48 triliun yuan (1 yuan = Rp2.272) pada 2021, naik sekitar 12 persen secara tahunan (year on year/yoy), ujar Shao Xinyu, Wakil Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.

Menurut perkiraan awal, total keuntungan dari zona teknologi tinggi tersebut mencapai 4,2 triliun yuan, meningkat sekitar 17 persen (yoy), tambah Shao.

Dia juga mencatat bahwa zona teknologi tinggi nasional berkontribusi sekitar 13 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) China dengan hanya 0,1 persen dari luas area daratan negara itu.
 

Pewarta: Xinhua
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2022