Banyumas (ANTARA News) - Warga di sekitar jalur selatan Jawa Tengah (Jateng) tampak antusias menyambut kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhono yang melakukan kunjungan ke Desa Karangasem, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Kamis.

Di sepanjang ruas Jalan Raya Lumbir, Kabupaten Banyumas, hingga Jalan Raya Sampang, Kabupaten Cilacap, warga yang didominasi ibu rumah tangga terlihat duduk-duduk di sejumlah tempat teduh maupun teras warung untuk menanti rombongan Presiden Yudhoyono yang akan melintas di jalur tersebut.

Seorang ibu rumah tangga, Rusminah (45), mengaku telah menunggu kedatangan Presiden Yudhoyono sejak pukul 09.00 WIB.

"Saya dengar kabar jika rombongan Presiden akan melintas sekitar pukul 10.00, namun kok belum lewat juga. Padahal saya ingin melihat Presiden Yudhoyono secara langsung," katanya.

Warga lainnya, Nasiyem (56) juga mengaku ingin melihat Presiden Yudhoyono secara langsung.

"Selama ini saya hanya melihat wajah Presiden melalui televisi atau gambar saja," katanya.

Sementara itu, personel dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) maupun kepolisian tampak berjaga di sejumlah lokasi yang rawan kemacetan.

Bahkan, di Tugu Kudi atau perbatasan Kabupaten Banyumas dengan Cilacap, sebanyak lima mobil patroli pengawalan dari Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Banyumas telah disiagakan untuk mengawal rombongan Presiden Yudhoyono dari Kecamatan Majenang menuju Desa Karangasem, Kecamatan Sampang.

Tugu batas kabupaten ini merupakan tempat favorit para pemudik bersepeda motor untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan ke daerah tujuan mereka.

Oleh karena tempat itu digunakan sebagai pos patroli pengawalan, maka para pemudik terlihat memilih beristirahat di sejumlah warung di sekitar tugu.

"Semula saya ingin beristirahat di tugu tetapi karena banyak polisi, saya istirahat di warung ini. Sungkan kalau istirahat di tugu," kata Suparman (35), pemudik dari Bandung yang hendak ke Purworejo.

Presiden Yudhoyono dalam kegiatan Safari Ramadhan di Jawa Tengah dijadwalkan mengunjungi sejumlah lokasi di Kabupaten Cilacap, Banyumas, dan Brebes.

Kegiatan tersebut diawali dengan mengunjungi Sekolah Dasar Negeri Wanareja 01, Kecamatan Wanareja, Cilacap, yang dilanjutkan kunjungan ke Pasar Benih Ikan, Desa Jenang, Kecamatan Majenang, Cilacap, dan lokasi panen padi di Desa Karangasem, Kecamatan Sampang, Cilacap.

Selanjutnya Presiden Yudhoyono dijadwalkan melakukan temu wicara dan buka puasa bersama gabungan kelompok tani (gapoktan) di lapangan sepak bola Desa Karangmangu, Kecamatan Baturraden, Banyumas.
(U.KR-SMT/A011)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011