Bandung (ANTARA News) - Tim "Maung Bandung" berusaha untuk menyatukan "trio Muhammad" dalam skema tim yang akan dibangun pelatih asal Kroasia, Drago Mamic.

Persib sudah dipastikan memboyong Muhammad Ilham dan Mohammad Nasuha yang merupakan pilar Timnas PSSI. Sedangkan satu lagi Muhammad Robby masih dalam negosiasi.

"Sudah ada lima pemain baru yang akan direkrut, termasuk M Nasuha dan M Ilham, sedangkan M Robby masih dalam tahap negosiasi bersama beberapa pemain lainnya," kata Manajer Persib Bandung H Umuh Muhtar, Senin.

Setelah mengumumkan pelatih Drago Mamic, Persib langsung menggeber program perekrutan pemain. Selain "Duo Muhammad" yang sudah bergabung, nama lain yang sudah dipastikan menghuni skuad Persib Bandung adalah Aliyudin, Tony Sucipto dan kiper Jendri Pitoy.

Khusus Jendri Pitoy dipersiapkan untuk menggantikan kiper Markus Horison yang tidak diperpanjang lagi kontraknya di tim Persib Bandung.

Sedangkan perekrutan M Robby menurut H Umuh masih dilakukan juga dengan pemain Zulkifli. Sementara itu striker Christian Gonzales kemungkinan besar akan dilepas Persib ke Persisam Samarinda.

Hal itu lebih mengerucut setelah Persib akan merekrut penyerang Zdravco Dragicevic yang disebut-sebut dipersiapkan sebagai pengganti gonzales di posisi juru gedor Maung Bandung.

Pada kesempatan itu, Umuh juga mengusyaratkan melepas Christian Gonzales, meski menurut dia cukup berat mengambil keputusan tersebut.

Sejumlah nama pemain lain yang dilepas Persib adalah Jejen Zaenal, Nova Aryanto, Hilton Moriera, Matsunaga Shohei, Dias Angga, Rudi Khoerudin dan Isnan Ali.

"Kita cukup berat melepas mereka, namun ini sebuah hal biasa dalam sebuah tim. Diharapkan mereka bisa berprestasi lebih baik lagi di tim baru mereka," kata Umuh Muhtar.

Sementara itu sebagian besar pemain Persib masih dipertahankan seperti Eka Ramdani, Hariono, Maman Abdurahman, Atep, Cecep Supriatna, Rendi Saputram, Siswanto, Abanda Herman, Miljan Radovic.

Selain itu Persib juga merekrut sejumlah pemain dari Persib U-21 yakni Sigit dan Jajang Sukmara.

"Sejumlah pemain tambahan masih kita lakukan negosiasi. Termasuk pemain asing Asia kita masih bidik," kata Umuh menambahkan.*
(U.S033/Y003)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011