Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi bertubuh mungil Ruth Sahanaya kembali tampil di ajang Jakarta International Java Jazz Festival (JIJJF) 2006 yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) pada 3-5 Maret. Berbeda dengan penampilannya pada ajang yang sama tahun lalu dimana ia membawakan lagu pop dengan aransemen jazz, pada JIJJF yang diadakan kedua kalinya itu Uthe --panggilan akrab Ruth Sahanaya-- akan membawakan lagu-lagu jazz standar, berkolaborasi dengan artis luar. "Saya akan berkolaborasi dengan beberapa artis jazz, salah satunya Ad Colen dari Belanda," kata Uthe di Jakarta, Jumat. Namun Uthe masih belum dapat memastikan lagu apa yang akan dibawakannya, begitu juga ia belum mendapatkan kepastian ia akan berkolaborasi dengan siapa saja. "(Saat ini) saya masih milih lagu apa yang akan saya bawakan. Lagu apa yang saya suka, yang cocok sama karakter suara saya. Tentang pasangan kolaborasi, saya belum tahu dengan siapa saja, tapi siapa pun yang akan berkolaborasi dengan saya, saya akan terima dengan senang hati.. ," katanya. Sebagai catatan, tahun lalu ia berkolaborasi dengan beberapa musisi jazz papan atas dunia termasuk tujuh musisi Amerika kontemporer seperti ahli perkusi Steve Reid dan peniup saksofon Jeff Kashiwa maupun duetnya dengan Eric Benet yang mendapat sambutan meriah dari penonton. Uthe bersama Jeff Kashiwa pada JJF 2005 membawakan sepuluh lagu yang sebagian besar berasal dari album Uthe yang berjudul "Kaulah Segalanya", kecuali lagu lagu "Andaikan Kau Datang", "Saving All My Love For You" dan "Rainy Days and Monday".(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006