Jakarta (ANTARA News) - Panglima baru Armada Ketujuh Amerika Serikat Laksamana Madya Scott Swift melakukan kunjungan kerja ke Indonesia untuk memperkenalkan diri dan mempererat hubungan militer kedua negara.

Selama di Indonesia, Swift antara lain mengadakan kunjungan kehormatan kepada Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono di Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat.

Dalam pertemuan tertutup tersebut dibahas beberapa hal terkait kerja sama pertahanan dan militer antara Indonesia dan Amerika Serikat.

Usai mengadakan kunjungan kehormatan kepada Panglima TNI, Swift juga mengadakan kunjungan ke Markas Komando Pertahanan Udara Nasional dan Markas Komando Armada RI Kawasan Barat.

Armada ketujuh dibentuk pada 15 Maret 1943 dengan wilayah operasi meliputi lautan wilayah Pasifik Barat, Samudera Hindia, dan Teluk Arab atau sekitar 11.000 mil dari Pantai Barat AS.

Dari markasnya di Yokosuka, Jepang, Armada ketujuh rutin berlayar menjaga kepentingan AS yang mencapai 52 juta mil persegi membentang dari "International Date Line" hingga Pantai Timur Afrika serta dari Kuril Island di sebelah utara hingga Antartika di belahan selatan.

Komandan Armada Ketujuh memiliki tiga kewenangan utama yakni sebagai komandan Gabungan Gugus Tugas penanganan bencana alam maupun operasi militer seperti yang dilakukan saat terjadi tsunami di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD).

Kedua, sebagai komandan operasi angkatan laut di wilayah kekuasaannya yang merupakan tugas sehari-hari Komando Armada Ketujuh. Selain itu, Komandan Armada Ketujuh juga berwenang sebagai komandan pertahanan.

Dalam setiap pertemuan dengan para koleganya di negara yang kunjungi Komandan Armada ketujuh kerap menekankan pentingnya kerja sama antara AS dengan negara-negara di kawasan Asia Pasifik, termasuk Indonesia dan Thailand.

Terkait itu, Armada Ketujuh AS rutin melakukan latihan bersama dengan militer dari sejumlah negara Asia Pasifik, seperti CARAT (Cooperation Afloat Readiness and Training) dengan TNI Angkatan Laut.

"Bilateral SEA readiness and training exercise" dengan Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam dan Indonesia, serta latihan bersama "Cobra Gold" antara armada ketujuh dengan Thailand dan negara Asia Pasifik lainnya.
(T.R018/D009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011