Jakarta (ANTARA News) - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad akan mendirikan yayasan yang secara khusus bergerak dalam bidang pemberdayaan masyarakat untuk produksi garam.

"Rencana ke depan saya akan mendirikan yayasan garam untuk memperdayakan garam-garam rakyat. Saya akan buktikan saya tetap tidak mau impor garam dan pangan," kata Fadel setelah menghadiri acara pelantikan menteri baru di Istana Negara, Jakarta.

Menurut dia, Indonesia mampu memproduksi garam sehingga tidak perlu impor. Dia optimistis produksi garam pada akhir 2011 bisa mencapai 560.000 ton hingga satu juta ton.

"Jadi tidak ada alasan garam itu bisa diimpor," katanya.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah memberhentikan Fadel dari jabatan menteri kelautan dan perikanan. Posisi itu kini dijabat oleh Syarif Cicip Sutardjo.

Hingga pelantikan menteri baru selesai, Fadel mengaku belum mengetahui alasan Presiden Yudhoyono memberhentikan dirinya dari posisi menteri.

"Saya tidak tahu persis alasannya apa saya diberhentikan dari tugas saya sebagai menteri," katanya.
(F008/A023)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011