Denpasar (ANTARA News) - Para peziarah tampak memenuhi beberapa pemakaman umum bagi umat Muslim yang berlokasi di wilayah Kota Denpasar, Bali, salah satunya kuburan Wanasari, Sabtu.

"Sejak siang sampai sore jumlah peziarah banyak mendatangi pemakaman ini," kata Saharudin, Sekretaris Umum Pemakaman Muslim Wanasari Denpasar.

Dia mengatakan, pihaknya memperkirakan jumlah peziarah mencapai ratusan orang. Mereka datang dari berbagai wilayah ibu kota Provinsi Bali itu.

Menurut dia, peziarah yang datang ke makam tidak hanya dari wilayah Denpasar, namun dari kabupaten/kota lainnya, seperti Kabupaten Badung dan Gianyar.

Dari pantauan di lokasi, para peziarah tampak terus berdatangan menjelang sampai menjelang malam hari tiba. Semakin banyaknya umat yang datang karena didukung cuaca yang tidak panas.

Neneng Saidah, salah seorang peziarah, mengatakan, kedatangan dirinya bersama anggota keluarga lainnya adalah bagian dari tradisi sebelum merayakan Hari Idul Adha.

"Kami datang untuk mendoakan anggota keluarga yang dimakamkan di sini," kata salah seorang warga Denpasar itu.

Sementara itu, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Denpasar menyiapkan tujuh lapangan dan tempat terbuka sebagai tempat shalat Idul Adha di ibu kota Provinsi Bali itu, Minggu (6/11) besok.

Lokasi shalat tersebut tersebar di kawasan objek wisata Sanur, kota Denpasar, dan sekitarnya," kata penasihat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bali, H Roichan Muchlis, di Denpasar, Sabtu.

Menurut dia, lokasi shalat yang disiapkan PHBI Kota Denpasar tersebut belum termasuk masjid dan mushala yang tidak tertutup kemungkinan dijadikan sebagai tempat pelaksanaan shalat Idul Adha.

Ketujuh lapangan yang disiapkan itu meliputi GOR Ngurah Rai, Lapangan Niti Mandala Renon, Lapangan Korem 163 Wirasatya, Lapangan Niti Praja Lumintang, lapangan SMA Negeri 4 Denpasar, Pegog, dan Lapangan Dalung.

(KR-IGT/M026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011