Indian Wells, Kalifornia (ANTARA News) - Petenis unggulan satu Roger Federer asal Swiss melaju ke babak semifinal turnamen tenis Indian Wells Masters Series dengan menang mudah dan dalam waktu singkat 6-2 6-3 atas unggulan enam Ivan Ljubicic pada Kamis. Sementara di kubu putri, petenis unggulan empat Elena Dementieva melalui awal yang alot sebelum dapat mengatasi petenis belia asal Serbia Ana Ivanovic 2-6 6-4 6-2 untuk mencapai babak empat besar. Federer mematikan langkah Ljubicic dari awal pertandingan untuk membukukan kemenangan beruntunnya yang keenam atas petenis Kroasia itu. Petenis Swiss tersebut mendapat sedikit kesulitan untuk membuat Ljubicic frustasi dengan penempatan bola-bolanya yang tepat dan indah. "Saya menganggap diri saya sebagai petenis lima-teratas dunia tetapi itu tidak berarti saya dekat dengan Roger," ujar Ljubicic, petenis nomor enam dunia. "Ia masih lebih baik dari saya dan siapa pun, kecuali mungkin Rafael Nadal, dan ia hanya memberinya kesulitan karena ia kidal. Tetapi saat ia berada di puncak permainannya, tak seorang pun dapat memberinya kesulitan apa pun." Federer hanya memerlukan waktu 66 menit untuk membukukan kemenangannya itu "Ini merupakan pertandingan yang sangat sempurna bagi saya," ujar Federer, menanjak dari peringkat 20 ke peringakt satu dunia tahun ini. "Mungkin yang terbaik pada musimini. Segala sesuatu yang benar-benar saya ingin kerjakan berhasil." Penampilan terbaik Federer itu bahkan mejadi terlalu baik bagi Ljubicic. "Saya merasa sepertinya ia tidak memberi terlalu banyak kesempatan pada saya," ujar Ljubicic. "Saya mungkin berusaha terlalu keras, berusaha lebih dari yang saya lakukan setiap hari, dan itu tidak akan pernah berhasil dengan baik. Ia (Federer) adalah salah seorang yang mendorong saya melampaui batas. Dalam semifinal, Federer belum tahu akan menghadapi petenis Finlandia Jarkko Nieminen atau Paradorn Srichaphan dari Thailand bagi satu tempat di final. Paradorn berhasil mengalahkan unggulan empat David Nalbandian dari Argentina untuk mencapai perempatfinal, sementara Nieminen mengalahkan mantan petenis nomor satu dunia Marat Safin dari Rusia. Ivanovic (18) memberi perlawanan yang tangguh pada set pertama tetapi pengalaman yang lebih banyak dari petenis Rusia itu memungkinkannya untuk membalikkan keadaan dalam dua set terakhir. Dementieva memaksa Ivanovic melakukan reli-reli panjang dan memancing lawannya itu untuk melakukan kesalahan. "Saya pada awalnya memang bermain agak lambat," ujar Dementieva. "Saya biasanya bisa mulai bermain dengan lebih baik saat saya berada dalam kesulitan dan itulah yang terjadi hari ini." Pada babak semifinal, Dementieva akan menghadapi Justine Henin-Hardenne yang baru mengalahkan Gisela Dulko dari Argentina 6-3, 6-2. Henin-Hardenne mengakui ia sulit menemukan irama dalam pertandingan pertamanya melawan petenis Argentina itu, tetapi akhirnya, lawannya yang berada pada peringkat 29 dunia itu dapat diatasinya.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006