Bandung,  (ANTARA News) - Mantan striker Persik Kediri, Christian Gonzalez resmi bergabung dengan tim "Maung Bandung" Persib.

Gonzalez bergabung di tim Persib sengan status pinjaman dari Persik Kediri. Penyambutan Gonzalez dilakukan di Hotel Homan Kota Bandung, Jumat.

"Gonzalez resmi bergabung dengan Persib, ia akan menambah kekuatan lini depan Persib hingga akhir musim kompetisi ini," kata Manajer Persib, H Jaja Sutarja di Bandung.

Kepastian perekrutan Gonzalez oleh Persib, sekaligus memupus isu-isu perekrutan pemain itu yang selalu dibantah oleh Persib.

Gonzalez bergabung ke Persib setelah sebelumnya Persib mendepak striker asal Brasil, Fabio Lopes.

Perekrutan striker gempal yang sempat merumput di PSM Makasar itu, merupakan kesungguhan tim asal Kota Kembang Bandung itu untuk mengejar target maksimal pada Liga Super Indonesia 2009.

"Semuanya sudah beres, segala perlengkapan sudah lengkap. Tak ada masalah. Kami sudah koordinasikan semuanya dengan PSSI," kata Jaja.

Terkait skorsing terhadap Gonzalez sewaktu bermain Persik lawan PSMS Medan di putaran pertama, Jaja menyebutkan tidak ada masalah dan semuanya clear.

"Semuanya tak masalah, ia langsung berlatih dengan pemain lainnya Jumat sore ini," kata Jaja.

Sementara itu Gonzalez mengaku siap membela Persib Bandung.

"Saya siap membela Persib, dimanapun saya bermain tak masalah. Saya senang bergabung Persib," kata Gonzalez yang sebelumnya telah mengemas 14 gol bersama Persik.

Gonzales diprediksi akan menjadi starter sebagai striker Persib berduet dengan Rafael Bastos dan Hilton Moriera. Selain ketiga pemain itu Persib juga punya dua pemain asing lainnya Lorenzo Cabanas (gelandang) dan Nyelk Nyobe Gregorius (bek).

Bergabungnya Gonzalez di Persib, merupakan kejutan besar padahal sebelumnya belum ada kepastian tentang gabungnya striker yang selalu bernomor punggung 10 itu.

"Persib sangat membutuhkan pemain sekualitas Gonzalez, Pemain itu menjadi salah satu incaran tim sejak dulu di awal kompetisi," kata Assisten Persib, H Umuh Muhtar.

Persib saat ini di peringkat kelima Klasemen Sementara Liga Indonesia 2009 dengan nilai 30.(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009