New York (ANTARA) - NEW YORK CITY, 9 Oktober (Xinhua) -- Sekitar 44 persen responden menilai kualitas perawatan kesehatan di Amerika Serikat (AS) secara keseluruhan buruk atau gagal, lapor MarketWatch, melansir sebuah survei.

"Tidak ada nilai tinggi yang dapat ditemukan di semua temuan-temuan baru ini, namun penelitian tersebut menunjukkan bahwa kurangnya keterjangkauan menurunkan nilai rata-rata," kata laporan itu pada Sabtu (8/10).

Pada Juni, 26 persen warga menuturkan bahwa mereka atau seorang anggota keluarga telah melewatkan pengobatan dalam tiga bulan terakhir karena mereka tidak mampu membayar biayanya, hampir dua kali dari 14 persen warga yang mengatakan hal serupa pada Juni 2021.

"Para partisipan survei dari kalangan wanita, Hispanik, dan warga kulit hitam merupakan pihak yang kemungkinan besar mengatakan bahwa mereka telah memangkas biaya perawatan kesehatan dan pengobatan dalam 12 bulan terakhir demi memenuhi biaya lainnya," papar laporan itu.

Survei itu dilakukan oleh Gallup dan tim peneliti dari West Health, sekelompok organisasi nirlaba di Washington DC, yang mewawancarai lebih dari 5.500 orang untuk menilai sistem perawatan kesehatan di AS berdasarkan biaya, kapasitas untuk memberikan perawatan yang setara kepada semua pasien, kualitas perawatan, dan lainnya.


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2022