Kami sudah luncurkan di playstore. Ketik kata kunci MTQ VI Korpri dan bisa langsung diunduh
Padang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat meluncurkan aplikasi khusus MTQ Nasional VI Korpri 2022 untuk memudahkan kafilah dari seluruh Indonesia mendapatkan informasi penting terkait penyelenggaraan acara itu.

"Kami sudah luncurkan di playstore. Ketik kata kunci MTQ VI Korpri dan bisa langsung diunduh," kata Kepala Dinas Kominfotik Sumbar, Jasman di Padang, Selasa.

Ia mengatakan beberapa informasi yang bisa didapatkan dari aplikasi tersebut adalah jadwal lomba, lokasi terdekat, live venue, pemondokan dan nomor kontak penting.

Kafilah dari seluruh Indonesia bisa mempedomani informasi dalam aplikasi tersebut akan lebih memudahkan masyarakat.

Jasman menyebutkan aplikasi tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan dari Kominfotik Sumbar untuk menyukseskan MTQ Nasional VI Korpri di Padang, Sumbar.

Aplikasi tersebut, menurut Jasman, merupakan produk dari tenaga IT Diskominfotik Sumbar yang kemampuannya sudah terasah membangun banyak aplikasi yang bermanfaat untuk masyarakat dan pemerintah.

Baca juga: Sumbar siapkan delapan venue MTQ Nasional Korpri ke-VI

Baca juga: Sembilan cabang dilombakan pada MTQ nasional Korpri VI di Padang


Sebelumnya, Gubernur Sumbar Mahyeldi menyebutkan persiapan pelaksanaan MTQ Nasional VI Korpri di Sumbar terus dimatangkan.

Delapan venue sudah disiapkan untuk MTQ Korpri masing-masing cabang tilawah pada 8-11 November 2022 di Masjid Raya Sumatera Barat yang menjadi salah satu ikon daerah.

Kemudian cabang tartil Quran di Masjid Al Hakim di Pantai Padang yang juga telah menjadi salah satu destinasi wisata religi unggulan di Sumbar.

Cabang hafidz Al Quran golongan hafalan Juz 30 dan surat Al Baqarah digelar di Aula Kantor Gubernur Sumbar. Cabang hafidz Al Quran golongan hafalan surat Ali Imran dan An Nisa serta 7 surat pilihan di Aula Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sumbar.

Cabang dakwah Al Quran dan doa rencananya digelar di Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang. Kemudian cabang khat Al Quran golongan dekorasi, kontemporer dan digital di Aula SMA 1 Padang.

Lalu cabang Khutbah Jumat dan adzan di Aula Dinas Kebudayaan Sumbar. Cabang artikel Al Quran di Labor Komputer Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumbar.

Selain delapan venue tersebut Pemprov Sumbar juga menyiapkan istana gubernuran untuk pelaksanaan pembukaan MTQ pada 7 November 2022. Sementara penutupan akan digelar di Masjid Raya Sumbar.

Baca juga: Sukses gelar MTQ, Gubernur Sultra raih penghargaan dari DPN Korpri

Baca juga: DPN: Sumatera Barat tuan rumah MTQ Ke-6 Korpri tingkat nasional

Pewarta: Miko Elfisha
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2022