Mataram (ANTARA) - Pihak kepolisian kembali menemukan telepon selular milik penonton World Superbike 2022 di Sirkuit Mandalika atas nama Naufal Farras Kamil (21), warga Kelurahan Pejeruk, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram.

Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol Artanto, Minggu, mengatakan, dari hasil interogasi korban mengaku kehilangan telepon selular (HP) di gerbang gate 3 Kawasan Sirkuit Mandalika. Menerima laporan, petugas langsung melakukan penyelidikan dan pencarian.

Alhasil, posisi HP korban diketahui berada di dalam mobil Honda Civic di area parkiran mobil Gate 3. HP tersebut kemudian diambil, kebetulan semua pintu mobil tidak terkunci.

“Tim mengambil HP korban di dalam kendaraan Honda Civic dengan disaksikan oleh Petugas Parkir Gate III,” jelas Artanto.

Dugaan sementara handphone korban terjatuh dan diamankan oleh pengendara Honda Civic. Kemudian diamankan di dalam kendaraannya, tepatnya di bagian jok belakang.

“Setelah itu tim menghubungi korban yang saat itu sedang menyaksikan pertandingan balapan WSBK untuk menyerahkan HP yang diduga hilang,” jelas Kabid Humas.

Setelah penyerahan HP, Tim mendapatkan informasi bahwa kendaraan yang digunakan korban saat datang ke kawasan Sirkuit Mandalika menggunakan kendaraan Toyota Rush. Mobil tersebut diparkirkan tepat disamping kendaraan Honda Civic tempat ditemukannya HP korban.

Sebelumnya juga, polisi menemukan telepon selular milik seorang penonton World Superbike (WSBK) Mandalika 2022, Baiq Putri Ajeng Lestari, yang melaporkan kehilangan ke Polsek Kuta, Lombok Tengah, Sabtu sore (12/11).

"Korban mengaku, telepon selular miliknya tiba-tiba hilang saat masuk di Gate 2 Sirkuit Mandalika," kata Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto.

Setelah menerima laporan korban tim langsung bergerak cepat menyelidiki keberadaan telepon selular tersebut dan berhasil diketahui setelah dilacak Tim Ditreskrimum Polda NTB.

“Anggota lacak menggunakan alat IT komando dan diketahui telepon selular tersebut diamankan oleh salah seorang penonton WSBK lain. Kemudian telepon selular tersebut diserahkan ke pemiliknya,” katanya.

Pewarta: Riza Fahriza
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2022