Jakarta (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mendorong platform digital turut berperan dalam mencerdaskan masyarakat.

"Kami berharap platform digital turut berperan dalam mencerdaskan masyarakat, dengan memberikan konten yang informatif dan edukatif," ujar Sandiaga Uno dalam sambutannya pada peluncuran platform CONNX di Jakarta, Senin.

Dia menjelaskan platform digital juga hendaknya dalam meningkatkan literasi digital masyarakat dengan melakukan kurasi atau penilaian terhadap konten-konten yang ditayangkan.

CEO dan Pendiri CONNX, David Christ, mengatakan media digital seharusnya bisa memberikan lebih banyak efek positif bagi orang-orang yang memanfaatkan secara bijaksana.

Baca juga: Kemenkominfo gandeng Kemendikbudristek tingkatkan literasi digital

Baca juga: PBNU luncurkan NU Tech untuk mewujudkan masyarakat cakap digital


"Realitanya saat ini banyak yang melakukan pelanggaran etika dan moral dalam memanfaatkan media digital, " kata David.

Oleh karena itu, pihaknya memiliki ekosistem
teknologi untuk mendorong merubah kebiasaan penggunanya dalam menikmati serta berkreasi di dalam platform.

“Di era transformasi digital saat ini,
penting untuk setiap orang memiliki pengetahuan dan kecakapan dalam menggunakan media digital dan internet dalam mencari, membaca dan menikmati informasi. Berita yang positif, konten yang inspiratif serta interaktif perlu memiliki tempat dan ruang tumbuh yang baik," kata David.

Oleh karena itu, pihaknya melakukan penyaringan konten sehingga dapat memberikan sumber informasi,
aktifitas dan pengalaman yang dapat dikonsumsi semua kalangan serta mencerdaskan masyarakat serta menjadi ruang baru untuk terus bertumbuh dan produktif.

Pihaknya juga mengajak semua
pengguna dan para kreator untuk turut berpartisipasi membuat dan mengirimkan konten-konten yang inspiratif agar dapat dinikmati dan menginspirasi pengguna lainnya.

Setiap aktifitas pengguna mulai dari membaca, menonton, membuat konten dan menikmati siaran langsung, pengguna akan mendapatkan koin yang bisa dikumpulkan dan ditukar dengan berbagai hadiah yang menarik.*

Baca juga: Pemprov Kalteng tingkatkan literasi masyarakat hadapi era digital

Baca juga: Literasi digital buat perempuan penting guna hindari kejahatan

Pewarta: Indriani
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022