Jakarta (ANTARA) - Siswi sekolah menengah pertama (SMP) Indonesia, Nabila Jandini Hidajat (14), meraih juara debat internasional di ajang Tournament of Champions The World Scholar’s Cup (WSC) 2022 di Yale University, New Haven, Connecticut, Amerika Serikat.

"Grogi dan nervous pasti selalu ada. Hal itu bisa saya atasi dengan fokus konsentrasi pada materi yang akan jadi pokok perdebatan," kata Nabila dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA di Jakarta, Selasa.

Siswi kelas IX Sekolah Highschope Indonesia Kelapa Gading Jakarta itu juga memperoleh juara kompetisi menulis (Writing Competition) di turnamen yang digelar pada November 2022 di kota pertengahan wilayah metropolitan New York dan New England Raya itu.

World Scholar's Cup (WSC) merupakan kompetisi berskala internasional yang terdiri dari empat kategori yakni debat, menulis, pengetahuan umum, dan cerdas cermat dengan materi pengetahuan umum, sains, seni, dan musik.

Pada 2021, Nabila berkompetisi di turnamen yang sama dan meraih juara Global Around Tournament of Champions WSC di Dubai, Uni Emirat Arab.

Perempuan kelahiran 21 Januari 2008 itu mendapatkan total enam medali, yang terdiri dari empat medali emas dan dua medali perak dalam Tournament of Champions WSC 2022 di Kampus New Haven yang diikuti para pelajar SMP dan sekolah menengah atas (SMA) dari seluruh dunia.

Empat medali emas Tournament of Champions WSC 2022 yang diraih puteri tunggal pasangan Dwi Novita dan Mochamad Arief Hidajat itu adalah masing-masing untuk kategori Team Debate, Writing Champions, Literature (Challenge), dan Team Writing. Sedangkan dua medali perak untuk kategori Debate Champions dan Team Bowl.

Baca juga: Pelajar Indonesia menang dalam kompetisi IT global LG Electronics
Baca juga: KBRI: 19 pelajar Indonesia dapat beasiswa S1 dari Tunisia

Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2022