Hangzhou (ANTARA) - Legiun turis kembali terlihat di China selama liburan Festival Musim Semi, menyusul Pemerintah China menurunkan intensitas penanganan pandemi COVID-19.

Banyak wisatawan memilih untuk merasakan pengalaman liburan Festival Musim Semi yang berbeda di daerah pedesaan.

Di Xiaopu, sebuah kota yang terletak di wilayah Changxing, Provinsi Zhejiang, seorang warga setempat bernama Jiang Wei sangat sibuk sejak awal liburan Festival Musim Semi. Jiang mulai menjalankan bisnis penginapan keluarga sejak enam tahun lalu. Di 2023, Jiang melihat peningkatan pesanan yang substansial.

Seratus meter dari penginapan keluarga milik Jiang, Fang Xiaoping sedang membuat hidangan tradisional selai dari daging dan buah prem. Penginapan keluarga milik Fang menyuguhkan hidangan-hidangan tradisional yang lezat, seperti selai buah prem serta masakan dari ayam dan buah prem.

Xiaopu telah meningkatkan layanan pariwisatanya dalam beberapa tahun terakhir untuk menarik lebih banyak pengunjung dan mendongkrak perekonomian pedesaan.

Pewarta: Xinhua
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023