Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita hukum dan kriminal menghiasi Jakarta pada Minggu (12/2) di antaranya polisi memeriksa pengendara mobil yang membawa samurai untuk merusak mobil lain hingga pengamanan sidang vonis Ferdy Sambo pada Senin ini.

Berikut rangkuman berita kemarin selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali.

1. Polisi selidiki oknum diduga bawa samurai rusak mobil di Jaksel

Kepolisian menyelidiki oknum pengendara mobil yang diduga membawa samurai dan senjata api air softgun yang merusak mobil lain di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada Minggu dini hari, pukul 02.00 WIB.

Berita selengkapnya klik di sini

2. Polisi periksa pengendara bawa samurai di Jaksel

Polres Metro Jakarta Selatan memeriksa pengendara mobil diduga membawa samurai dan air softgun yang merusak mobil lain di kawasan Senopati pada Minggu dini hari, pukul 02.00 WIB.

Berita selengkapnya klik di sini

3. Polisi amankan 14 orang diduga bentrok antarkelompok di Depok

Polda Metro Jaya mengamankan 14 orang diduga menjadi pemicu bentrok antara kelompok M dan A hingga jatuh korban tewas, pria berinisial MSL pada Sabtu (11/2) siang pukul 14.30 WIB di perumahan kawasan Sukatani, Tapos, Depok.

Berita selengkapnya klik di sini

4. Kepolisian siapkan pengamanan sidang vonis Ferdy Sambo

Kepolisian telah menyiapkan personel pengamanan sidang dengan agenda vonis terhadap Ferdy Sambo di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada Senin (13/2).

Berita selengkapnya klik di sini

 

Pewarta: Mentari Dwi Gayati
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2023