Gedung ini akan kami gunakan operasional, dan seluruh divisi akan kita tempatkan di dalam kantor baru itu.
Manado (ANTARA) - Pembangunan gedung PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Utara dan Gorontalo/SulutGo (BSG) mampu meningkatkan pertumbuhan bisnis bank dan perekonomian daerah tersebut.

Dirut BSG Revino Pepah, di Manado, Minggu, mengatakan rencananya perampungan pembangunan gedung kantor pusat Bank SulutGo di kawasan Marina Plaza, Manado.

"Dimana gedung ini akan kami gunakan operasional, dan seluruh divisi akan kita tempatkan di dalam kantor baru itu," kata dia.

Dia mengatakan dalam waktu dekat ini gedung kantor pusat BSG akan diresmikan, dan berharap pelayanan prima untuk nasabah dan masyarakat akan semakin ditingkatkan.

Revino menjelaskan dengan adanya ekspansi kantor ini berharap target di tahun BSG 2023, pertumbuhan bisnis bank sebesar 20 persen

Dirut juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para nasabah yang setia telah berkontribusi besar demi kemajuan dengan bank daerah.

"Saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kesetiaan dari seluruh nasabah dan seluruh pemangku kepentingan yang ada, nasabah yang setia ini merupakan tulang punggung BSG yang memberikan kontribusi besar bagi kemajuan daerah," ujarnya pula.

Kinerja Keuangan Bank SulutGo (BSG) di Triwulan I tahun 2023 menunjukkan tren kinerja yang cukup optimal, antara lain, modal inti Rp1,6 triliun, capaian total aset Rp19,2 triliun, dengan total kredit Rp13,5 triliun, dan apaian total pendapatan Rp553,2 miliar, serta laba (sebelum pajak) Rp101,1 miliar.

Kinerja BSG di Triwulan I ini, katanya lagi, masih on track untuk mencapai target yang telah ditetapkan dalam Rencana Bisnis Bank Tahun 2023.

Tentunya dengan syarat beberapa kinerja rasio keuangan dipertahankan dalam kondisi yang sehat dan optimal, antara lain rasio Non Performing Loan (NPL) ditekan serta lebih efisien dalam beban operasional sehingga tidak menggerogoti laba.

Salah satu tantangan BSG yang dihadapi untuk sisa tahun 2023 adalah optimalisasi sumber daya yang ada dalam rangka meningkatkan potensi captive market BSG.

Dalam masa pemulihan ekonomi pascapandemi akan didorong ekspansi kredit, walaupun tahun ini masih diperkirakan adanya situasi ekonomi yang sulit di beberapa negara maju yang berdampak pada perekonomian negara.

Untuk itu, BSG wajib menjalankan strategi pemasaran yang optimal demi meningkatkan sumber pendapatan serta mendukung program pemerintah pada sektor UMKM melalui pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR).
Baca juga: BSG membukukan laba triwulan 1-2023 capai Rp101,1 miliar
Baca juga: BSG target salurkan KUR Rp200 miliar tahun 2023


Pewarta: Nancy Lynda Tigauw
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023