Sentani (ANTARA) - PT Angkasa Pura I Bandara Sentani di Kabupaten Jayapura, Papua melakukan persiapan dalam rangka mengantisipasi lonjakan penumpang saat arus balik Lebaran 2023.

Stakeholder Relation Manager Bandara Sentani Surya Eka di Jayapura, Senin, mengatakan persiapan awal yang dilakukan yakni membangun berkoordinasi dengan pemangku
kepentingan terkait guna memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para penumpang.

“Koordinasi sangat penting dalam memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para penumpang untuk itu kami terus membangun koordinasi bersama stakeholder terkait,” katanya.

Menurut Surya untuk mengantisipasi lonjakan penumpang maupun pesawat saat arus balik Lebaran maka pihaknya membuka Posko Angkutan Udara Idul Fitri 2023.

"Kami siap melayani para penumpang dengan baik untuk itu telah dibuka Posko Angkutan Udara Idul Fitri 2023 untuk selalu memantau dan melayani pergerakan penumpang dan pesawat,” ujarnya.

Dia menjelaskan menjelang berakhirnya periode libur Lebaran 2023, pihaknya memperkirakan bahwa arus balik penumpang di Bandara Sentani akan meningkat pada 26 April.

"Para stakeholder selalu siap bersama kami melayani penumpang diantaranya Airnav, Airlines, Otoritas Bandara, karantina, ground handling, Basarnas, juga TNI dan Polri,” katanya.

Dia menambahkan pihaknya telah mempersiapkan peralatan serta sumber daya dan infrastruktur yang mungkin akan dibutuhkan dalam memberikan layanan bagi penumpang.

“Persiapan untuk antisipasi telah dilakukan bersama tim, kami hanya tunggu untuk melihat puncak dari arus mudik pada 26 April 2023 nanti,” ujarnya.

Pewarta: Agustina Estevani Janggo
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023