Perth, Australia (ANTARA News) - Novak Djokovic nyaris mengalami cedera serius pada kakinya akibat tertimpa pagar pembatas, setelah ia meraih kemenangan di turnamen Piala Hopman, Perth, Senin (31/12).

Petenis nomor satu dunia itu baru saja mengalahkan petenis Italia, Andreas Seppi, 6-3 6-4 dan usai pertandingan ia memberikan tanda tangan untuk para penggemarnya yang terdiri dari anak-anak di pinggir lapangan.

Namun, mereka saling mendorong mengakibatkan pagar pembatas di pinggir lapangan roboh dan menimpa kaki bintang tenis asal Serbia itu.

Djokovic memegangi lututnya sebelum berjalan tertatih ke luar lapangan. Ia juga membatalkan jumpa pers yang akan digelar karena harus menjalani perawatan.

Namun ia kembali bermain untuk nomor ganda campuran bersama rekan tim satu negaranya, Ana Ivanovic.

"Saya baik-baik saja," kata Djokovic yang baru saja tiba di Australia, Minggu (30/12) malam setelah meraih kemenangan di Abu Dhabi sebagaimana dikutip dari CNN.

"Saya sedikit kaget dan saya bersyukur karena anak-anak tadi baik-baik saja. Saya tidak apa-apa," tambah petenis berusia 25 tahun itu.

Selama bermain bersama Ivanovic, Djokovic tak menunjukkan dampak cedera yang baru saja menimpanya. Namun, ia dan Ivanovic harus menerima kekalahan dari pasangan Seppi dan Francesca Schiavone 7-6, 6-4.

Djokovic memanfaatkan turnamen grup campuran ini sebagai persiapannya untuk meraih gelar ketiganya di Australia Terbuka bulan depan.

Ia juga akan berlaga untuk turnamen Grand Slam awal tahun ini di Melbourne pada 14 Januari.

(M047)

Penerjemah: Monalisa
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013