Sudah kondusif dan aman serta kedua pihak sudah didamaikan secara adat dan kekeluargaan
Jambi (ANTARA) - Pihak Kepolisian, TNI dan Forum Komunikasi pimpinan daerah (Forkompinda) Kabupaten Sarolangun, Jambi, memastikan dan menjamin situasi kondusif dan aman di dua desa di kabupaten itu pascalomba perahu terjadi keributan hingga ada dua pemuda yang mengalami luka-luka.

"Sudah kondusif dan aman serta kedua pihak sudah didamaikan secara adat dan kekeluargaan," kata Kapolres Sarolangun AKBP Imam dalam keterangan resminya diterima di Jambi, Senin.

Ia menyebutkan pasca kejadian pada Minggu (30/4) berujung keributan antar dua kelompok pemuda desa yang ikut lomba pacu perahu tersebut sudah didamaikan dan dipastikan situasi aman dan kondusif di desa mereka.

Kemudian pihak kepolisian memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, informasi yang beredar tersebut adalah hoaks atau tidak benar, kedua korban dalam bentrokan itu hanya mengalami luka-luka di bagian kepala dan dada,” kata Imam.

Kedua korban luka yakni atas nama Raihan Ilhami warga Desa Ladang Panjang yang mengalami luka bagian kepala dan Arip Pirnanda warga Desa Gunung Kembang mengalami luka di bagian dada akibat benda tajam, dan kedua korban kini sudah dirawat di rumah sakit umum setempat.

Terkait biaya kedua korban yang di rawat itu sudah dijamin dan ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten Sarolangun.

Pascakejadian itu pihak Kepolisian dan TNI dibantu Forkompinda Kabupaten Sarolangun langsung turun ke lokasi kejadian dan mengamankan kedua desa agar tidak terjadi bentrokan susulan.

“Pada malam harinya juga langsung didamaikan kedua pihak dan mereka kedua desa juga bersepakat berdamai,” kata Kapolres Sarolangun AKBP Imam.

Dalam perdamaian itu kedua pihak atau masing-masing desa menjamin dan bertanggungjawab untuk mengamankan warga desanya dan tidak ada aksi lanjutan setelah ada perdamaian itu.

Kejadian pada Minggu sore (30/4) itu bermula dari perlombaan perahu yang belum diketahui pasti apa penyebabnya, sehingga terjadi keributan dan saling serang kedua kelompok peserta lombapacu perahu tradisional itu.

Dalam kejadian itu warga ada yang mengalami luka-luka namun tidak ada korban jiwa seperti informasi atau rekaman video yang beredar di media sosial tersebut.

Baca juga: Polisi tangkap pelaku penembakan di tambang emas Sarolangun Jambi
Baca juga: Polisi tangkap pelaku pemerkosa dan pembunuhan di kebun sawit


 

Pewarta: Nanang Mairiadi
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2023