begitu banyak pagelaran busana, begitu banyak usaha dan talenta
London (ANTARA News) - Creative Director sekaligus desainer dari label busana pengantin 'Pronovias', Manuel Mota, meninggal dunia pada usia 46 tahun, pada Selasa waktu setempat.

Penyebab kematian Mota masih belum diketahui. Perancang busana asal Spanyol tersebut telah merancang busana pengantin selama 23 tahun.

Dia terkenal dengan kreasi gaun pengantin Doutzen Kroes, pada 2010 lalu. Dalam satu tahun, Mota menciptakan tiga koleksi gaun pengantin untuk label "Pronovias", satu label busana yang identik dengan gaun pengantin dan gaun koktil yang mewah.

"Keluarga besar 'Pronovias' telah kehilangan salah satu anggota yang tercinta," ujar Presiden Pronovias, Alberto Palatchi, yang dikutip dari laporan WWD oleh Vogue UK.

"Kami ditinggalkan dengan sejumlah memori dan begitu banyak koleksi, begitu banyak pagelaran busana, begitu banyak usaha dan talenta," kata Palatchi.

Pada pernyataannya, Palatchi juga mengatakan bahwa Manuel adalah rekan kerja yang hebat, serta seorang seniman luar biasa.

"Dan yang terpenting, dia adalah pribadi yang hebat. Kami tidak akan melupakan dia," imbuh Palatchi. (M048)

Penerjemah: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013