Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan akan mengadakan public hearing dengan masyarakat perihal pembangunan transportasi di DKI Jakarta salah satunya soal Mass Rapid Transit (MRT).

"Ya nanti saya akan adakan public hearing," kata pria yang akrab disapa Jokowi saat ditemui di Balaikota DKI Jakarta, Jumat.

Menurutnya, yang akan dibahas dalam public hearing tersebut mengenai masalah rincian biaya pembangunan, perhitungan harga tiket serta waktu pembangunan.

"Nanti dibahas semuanya, harga tiket, biaya pembangunan," kata Jokowi. Tidak hanya MRT, bahkan untuk monorail pun, Jokowi mengaku juga akan mengadakan public hearing mengenai biaya tiket yang harus dibayarkan penumpang nantinya.

"Jakarta monorail juga dibuka, kira-kira jatuh tiketnya berapa," katanya.

Rencananya, public hearing ini akan diadakan dalam waktu dekat. "Nanti minggu depan kita adakan," katanya.

Sementara itu, keputusan mengenai pembangunan MRT dijadwalkan akan diputuskan pada 16 Januari oleh Jokowi.

Hasil tersebut juga akan berdasarkan keputusan dari Menteri Koordinasi Perekonomian Hatta Rajasa. "Nanti kalau tanggal 15 sudah ada ya tanggal 16 saya putuskan," katanya.

(Dny)

Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013