"Kami mantapkan dengan menyiapkan 20 personel di lapangan untuk mendukung pengamanan dan keselamatan peserta Sungailiat Triathlon saat berenang di pantai,"
Sungailiat (ANTARA) - Basarnas Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyiapkan 20 personel untuk membantu pengamanan keselamatan peserta Sungailiat Triathlon 2023, pada Sabtu (13/5).

"Kami mantapkan dengan menyiapkan 20 personel di lapangan untuk mendukung pengamanan dan keselamatan peserta Sungailiat Triathlon saat berenang di pantai," kata Kasi Ops Basarnas Pangkalpinang, Danu Wahyudi di Sungailiat, Kamis.

Selain puluhan personel yang diterjunkan, kata dia pihaknya juga telah menyiapkan dua sarana keselamatan pendukung seperti dua buah water Rescue, satu jet ski dan satu unit Rigid Inflatable Boat (RIB) serta personel penyelam.

"Kita berharap pada pelaksanaan Sungailiat Triathlon 2023 yang diikuti 200 lebih peserta dalam dan luar negeri berjalan aman dan lancar terutama saat berenang di pantai," jelas dia.

Dari pengalaman dukungan keselamatan di air setiap pelaksanaan Triathlon di beberapa daerah seperti di Belitung kata Danu, mampu dikerjakan sesuai standar operasional prosedur sehingga terlaksana dengan lancar.

Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Pangkalpinang, Kurniaji mengatakan diprakirakan saat pelaksanaan Sungailiat Triathlon 2023 kondisi relatif cukup aman bagi para atlet meskipun akan terjadi hujan ringan.

Untuk memastikan kondisi cuaca dapat dilihat dapat lihat satu hari sebelum pelaksanaan meskipun BMKG sudah menginput kondisi cuaca hingga tujuh hari ke depan setiap hari.
 

Pewarta: Kasmono
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023