Jakarta (ANTARA) - Musisi Astrid Basjar dan Caessaria malam ini tampil bersama menghibur para pengunjung dalam acara FOMO (Find Our Music On) dengan membawakan lagu terbaru mereka yang berjudul “Gelap Mata”.

“Lagunya itu tentang seseorang yang awalnya bernegosiasi dengan jiwanya, dengan egonya. Tapi ada rasa-rasa rindu yang sangat bikin hari-harinya terganggu,” kata Arin, vokalis Caessaria, menjelaskan lagu yang mereka bawakan di Kopi Bajawa NTT Kemang, Jakarta Selatan, Minggu malam.

Kolaborasi Caessaria dengan Astrid itu tidak direncanakan. Awalnya, band tersebut hanya ingin membuat sebuah konten YouTube di kanal Caessaria. Ternyata, respon dari lagu tersebut cukup baik, sehingga mereka pun ingin berkolaborasi dan melakukan rekaman.

Astrid mengungkapkan bahwa dia sangat senang bisa berkolaborasi dengan Caessaria. Meskipun terbilang sebagai musisi legendaris, namun, Astrid tetap belajar banyak hal dari Caessaria.
 

Astrid dan Caessaria usai tampil bersama di Kopi Bajawa NTT Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (21/5/2023) (ANTARA/Lifia Mawaddah Putri)

“Aku pada dasarnya suka sekali dengan kolaborasi. Apalagi dengan band yang muda-muda. Aku banyak belajar juga dari mereka. Jadi, kayak menyerap energi mereka. Chemistry-nya jadi aman-aman saja waktu kolaborasi ini,” kata Astrid.

Malam ini, Caessaria dan Astri tampil dalam rangkaian acara FOMO yang diinisiasi oleh label rekaman Musica Studio's. Program itu merupakan sebuah wadah untuk para musisi yang baru saja merilis karya terbarunya.

FOMO dibuat dengan tujuan agar para musisi bisa memperkenalkan karya terbarunya dari satu tempat ke tempat lainnya.

Untuk itu, Musica Studio's secara ekslusif menggandeng Kopi Bajawa Flores dan menjalin kerja sama untuk pertunjukan musik. Setelah acara malam ini, label rekaman itu juga akan mengadakan acara di Bintaro (27 Mei), Serpong (1 Juni) dan Depok (9 Juni).
​​​​​​

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023