Lampung Selatan (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Pesisir Barat, Polda Lampung siap mengamankan Kejuaraan Surfing Internasional World Surf League (WSL) QS 5000 di Pekon (Desa) Tanjung Setia pada Juni 2023.

"Dalam dukungannya pada agenda Krui Pro 2023 ini kejuaraan surfing internasional WSL QS 5000 yang bertempat Tanjung Setia, pihak Polres Pesisir Barat juga berkoordinasi dengan banyak pihak mulai dari internal kepolisian, pemerintah kabupaten dan stakeholder guna pengamanan dan sukses digelarnya kejuaraan surfing internasional ini," kata Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, di Krui, Rabu.

Ia mengatakan pihaknya akan terus melakukan kordinasi kepada Pemkab Pesisir Barat, dan stakeholder terkait untuk mensukseskan ajang kejuaraan Krui Pro 2023 dengan baik dan aman.

"Bahwa rapat kordinasi akan terus dilakukan dalam rangka menjalin komunikasi dalam hal keamanan, Pengawasan orang asing, patroli pengamanan di objek-objek wisata, karena Pesisir Barat merupakan destinasi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun wisman mancanegara baik liburan ataupun berselancar atau surfing," kata dia.

Ia juga mengatakan, pihaknya akan bersinergi bersama antara pihak hotel bersama kepolisian untuk memajukan Kepariwisataan Pesisir Barat karena perhotelan termasuk ujung tombak kepariwisataan setempat.

"Pemilik atau manajemen hotel dan restoran di Pesisir Barat wajib melaporkan kedatangan warga negara asing yang tinggal di hotel, akomodasi agar dapat memantau keamanan dan kenyamanan tamu asing dan pengawasan tamu undangan, baik pada hari biasa atau pada saat persiapan perhelatan kejuaraan surfing internasional," ujar dia.

Ia juga menyampaikan, bahwa pihak kepolisian juga akan melakukan atau membentuk tim polisi wisata guna memberi rasa aman dan nyaman kepada wisatawan.

"Dalam waktu dekat ini pihak kepolisian juga akan akan merencanakan adanya polisi wisata sekaligus beach guard atau pengamanan pantai yang nantinya akan di tugaskan menjaga, mengayomi, melindungi wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung dan berlibur di pesisir barat," katanya.

Sementara, Ketua PHRI beserta pengurus, pemilik hotel dan restoran se Pesisir Barat Bowo, mengapresiasi terbentuknya Polres Pesisir Barat.

"Kami atas nama Perhimpunan Hotel dan Restoran Kabupaten Pesisir Barat berterima kasih kepada Kapolres Pesisir Barat, bahwasannya kapolres beserta jajarannya mengadakan giat rutin patroli penjagaan di seluruh destinasi wisata dan merespon dengan cepat untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan baik keamanan masyarakat, giat Keamanan Pantai dan wisatawan lokal maupun mancanegara dan dekat dengan masyarakat di Pesisir Barat," kata Bowo.

Baca juga: 215 peselancar telah daftar kejuaraan dunia Surfing Krui Pro 2023
Baca juga: Rio Waida terhenti di 16 besar dalam penampilan perdananya di CT
Baca juga: Ketut Agus juarai WSL Qualifying Series 3000 La Union Filipina

 

Pewarta: Riadi Gunawan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2023