Malang, Jawa Timur (ANTARA) - Arema FC memenangi laga uji coba melawan Persikabo 1973 dengan skor 3-1 pada pertandingan yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai persiapan sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1.

Pelatih Arema FC Joko Susilo dalam keterangan yang diterima di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat, mengatakan meskipun dalam laga uji coba tersebut Arema FC menang namun masih ada sejumlah evaluasi perbaikan.

"Secara hasil ini sangat disyukuri, tapi secara permainan masih ada evaluasi. Perbaikan-perbaikan harus dilakukan," kata Joko.

Joko menambahkan, dalam laga uji coba tersebut proses adaptasi para pemain dinilai sudah cukup baik mengingat banyak pemain baru yang bergabung dengan skuad berjuluk Singo Edan tersebut.

"Adaptasi cukup bagus, tadi terbantu dengan pemain-pemain yang sudah lama gabung. Namun sekali lagi banyak yang harus diperbaiki, ini akan menjadi PR bagi tim pelatih," katanya.

Ia menilai, tiga gol yang dicetak Arema FC tersebut dinilai bervariasi yang menggambarkan bahwa pemain mampu memanfaatkan kesempatan yang ada dengan baik. Gol tersebut tercipta dari kombinasi kerja sama, bola mati, dan penalti.

Baca juga: Target tinggi diusung Charles Lokolingoy bersama Arema FC

"Artinya semua peluang berhasil dimanfaatkan oleh pemain. Harapannya memang seperti itu," katanya.

Dalam laga uji coba itu, Arema FC unggul terlebih dahulu saat laga babak pertama baru berlangsung. Gol dicetak oleh Dedik Setiawan yang berhasil memanfaatkan umpan dari Johan Ahmat Farizi.

Namun, tidak lama berselang, Persikabo 1973 menyamakan kedudukan menjadi 1-1, melalui tendangan bebas yang dieksekusi oleh Guntur Trijadi. Kedudukan tersebut tidak berubah hingga babak pertama usai.

Di babak kedua Arema FC bermain lebih agresif. Dedik Setiawan membawa Arema FC kembali unggul dengan mencetak gol melalui tendangan bebas. Gol ketiga, kembali disarangkan Dedik usai memaksimalkan eksekusi dari titik 12 pas.

Bagi kedua tim, pertandingan tersebut dijadikan sebagai ajang pemanasan sebelum berlaga di kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 yang rencananya dimulai pada Juli. Persikabo 1973 merupakan tim Liga 1 pertama yang dihadapi oleh Arema FC dalam laga uji coba.

Baca juga: Arema FC segera datangkan pemain baru asal Kamerun
Baca juga: Pemain asing baru Bali United pelajari ritme laga lawan PSM


Pewarta: Vicki Febrianto
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023