Jakarta (ANTARA News) - Tottenham Hotspurs berhasil menghajar Inter Milan dengan skor 3-0 di White Hart Lane dalam laga leg pertama babak 16 besar European League, Jumat dini hari.

Gol pembuka Spurs dicetak sang bintang, Gareth Bale menit ke 6. Dia berhasil melakukan sundulan ke pojok gawang, setelah mendapat umpan dari Gylfi Sigurdsson, seperti dilaporkan laman espnfc.com.

Dua belas menit kemudian, giliran Sigurdsson yang membobol gawang Inter. Dia memanfaatkan bola rebound, hasil tendangan Jermain Defoe yang ditepis oleh kiper Samir Handanovic.

Gol penutup bagi Spurs, dicetak oleh Jan Vertonghen pada babak kedua menit 53. Kali sepak pojok Bale, dengan manis disambut sundulan bek asal Belanda tersebut.

Anak-anak asuh Andre Villas Boas, sukses bermain apik dan membuat Inter tidak berdaya selama pertandingan. Spurs berhasil menguasai bola sebanyak 57 persen selama laga.

Menurut laman Soccernet, Inter sendiri hanya memiliki dua kesempatan tembakan ke arah gawang.

Sementara itu, di laga lainnya Anzhi 0-0 Newcastle; Steaua 1-0 Chelsea; Stuttgart 0-2 Lazio; Pizen 0-1 Fenerbahce; Benfica 1-0 Bordeaux; Basel 2-0 Zenit; Levante 0-0 Rubin.(lod).

Penerjemah: M Baghendra Lodra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013