Jakarta (ANTARA) - Pebalap Jaguar TCS Racing Mitch Evans berhasil menaklukkan Formula E Roma, Italia, untuk ketiga kalinya berturut-turut pada putaran ke-13 dari kejuaraan balap mobil listrik tersebut.

Dikutip dari keterangan resmi, Minggu, Evans unggul tipis dari pesaing terberatnya musim ini, yakni pemuncak klasemen sementara, Nick Cassidy (Envision Racing) dengan selisih waktu 1,639 detik saja.

Evans mengaku balapan kali ini berlangsung ketat dan menegangkan, mengingat sejumlah kecelakaan juga terjadi di pertengahan adu kecepatan mobil-mobil ramah lingkungan tersebut. Kecelakaan menimpa rekan satu tim Evans, Sam Bird, saat mencoba melakukan akselerasi di tikungan keenam dan ketujuh pada lap kesembilan.

Selain itu, Sebastien Buemi (Envision Racing), Edoardo Mortara (Maserati MSG Racing), dan Pascal Wehrlein (TAG Heuer Porsche) juga mengalami kecelakaan. Semua pebalap yang terlibat dilaporkan baik-baik saja dan tidak menderita cedera.

Lebih lanjut, juara Formula E 2023 Jakarta Maximilian Günther (Maserati MSG Racing) berhasil merebut posisi ketiga usai menyingkirkan juara dunia Jake Dennis (Avalanche Andretti Formula E Team). Dennis harus puas finis di urutan keempat setelah pertarungan sengit melawan Günther dan Jean-Éric Vergne (DS PENSKE) yang tepat berada di belakangnya.

Usai pencapaiannya di balapan putaran ke-13 ini, Evans mengatakan dirinya akan menargetkan hal yang sama di putaran ke-14 yang Minggu (16/7). Hal ini merupakan ambisinya untuk mematahkan “kutukan” yang menyebut pebalap yang berhasil meraih pole di Roma tidak bisa meraih gelar juara berturut-turut.

“Kami berharap untuk mematahkan kutukan itu… Kami perlu mengambil langkah yang benar, dan mudah-mudahan kami bisa mendapatkan keseimbangan yang baik seperti yang kita miliki di hari Sabtu,” ujar Evans.

Sementara itu, balapan kedua di Roma untuk Formula E putaran ke-14 akan berlangsung pada Minggu, mulai pukul 15.00 waktu setempat. Formula E musim ini kemudian bakal diakhiri dengan putaran ke-15 dan 16 di London, Inggris pada 29 dan 30 Juli.

Baca juga: DS PENSKE masih optimistis untuk rebut gelar juara dunia Formula E
Baca juga: Cassidy bangkit dan rebut gelar juara di Formula E Portland
Baca juga: Formula E perluas kemitraan dengan media penyiaran AS


Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023