Saya sudah datang jauh-jauh tapi tiket belum dijual
Jakarta (ANTARA News) - Ratusan calon suporter timnas meminta kejelasan atas penjualan tiket pertandingan Indonesia melawan Arab Saudi ke PSSI dengan mendatangi langsung Kantor PSSI di areal Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Jumat.

Mereka sebelumnya hanya meminta penjelasan dari luar pagar kantor. Berhubung belum ada penjelasan secara resmi dari federasi sepak bola Indonesia, calon suporter itu mendesak masuk ke Kantor PSSI.

Di dalam ruangan, mereka juga berteriak-teriak meminta PSSI menjual tiket yang diharapkan, namun pihak PSSI bersikukuh bahwa penjualan tiket baru akan dilakukan Sabtu (23/3).

"Saya sudah datang jauh-jauh tapi tiket belum dijual. Informasi yang saya dapat tiket dijual hari ini. Mana yang benar?," kata salah satu calon suporter, Eko Pribadi.

Setelah ada desakan dari para calon suporter akhirnya pihak PSSI memberikan pengumuman secara resmi bahwa tiket akan dijual secara langsung Sabtu (23/3) mulai pukul 10.00 WIB. Penjualan tiket dilakukan di loket-loket yang dipersiapkan.

Dengan adanya pengumuman tersebut, calon suporter berangsur-angsur meninggalkan Kantor PSSI. Namun masih banyak pula yang tetap bertahan di areal Stadion Utama Gelora Bung Karno.

"Besok saya akan datang lebih pagi. Ini demi timnas," kata calon suporter lain bernama Iwan.

Panitia pertandingan Pra Piala Asia (PPA) 2015 Grup C antara Indonesia melawan Arab Saudi menyiapkan 75 ribu lembar tiket dengan beberapa kategori harga. Hanya saja 6.000 tiket khusus dipersiapkan untuk undangan.

Untuk kategori VVIP, VIP dan Kategori I, tiket dijual di loket barat. Tiket kategori I dan II dijual di loket samping Mesjid Al-Bina. Sedangkan tiket kategori I, II dan III dijual di loket timur. Sementara khusus tiket kategori III dijual di loket utara, dengan harga masing-masing, VVIP Rp1 juta, VIP Rp500 ribu, Kategori I Rp200 ribu, Kategori II Rp100 ribu dan Kategori III Rp50 ribu.

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013