Madiun (ANTARA News) - PT Industri Kereta Api (INKA) menyatakan siap memproduksi 50 unit bus gandeng untuk TransJakarta.

"INKA masih fokus pada produksi kereta penumpang tetapi situasi bisnis memaksa untuk bidik bidang lain. Ini akan segera tender," kata Direktur Utama PT INKA, R. Agus H. Purnomo, di Kantor Pusat PT INKA, Madiun, Jawa Timur, Jumat.

Sebelumnya perusahaan itu telah memproduksi 39 unit bus TransJakarta, 21 unit untuk pelayanan koridor 11 dan 18 unit untuk koridor 12.

INKA akan menjual setiap unit bus produksinya dengan harga sekitar Rp3 miliar.

Perusahaan itu akan bersaing dengan perusahaan-perusahaan China yang mampu memberikan harga lebih murah untuk produk berkualitas sama dalam tender pengadaan bus TransJakarta.

"Akhirnya kita yang harus mampu bersaing dengan kemampuan kita sendiri. INKA memilih bus gandeng karena proses produksinya tidak jauh dengan kereta api," jelas Agus.

"Bus gandeng masih ada peluang karena INKA punya kemampuan mengintergrasikan," tambah dia.

Pewarta: Monalisa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013