Boracay, Filipina (ANTARA News) - Pemerintah Filipina, Senin, menyatakan telah melakukan langkah pengamanan guna menjamin keselamatan wisatawan yang akan melewatkan Pekan Suci di Boracay.

Departemen Pariwisata (DOT) mengatakan personel dari Polisi Nasional (PNP), Penjaga Pantai Filipina dan Departemen Transportasi dan Perhubungan telah ditempatkan di Boracay untuk menjamin wisatawan yang diperkirakan tiba secara berombongan.

"Pemerintah melakukan persiapan untuk menjamin keselamatan wisatawan yang telah mulai berdatangan di Boracay tepat pada waktunya untuk libur panjang," kata Tim Ticar, pejabat di DOR-Boracay, sebagaimana dilaporkan Xinhua.

Pemerintah Filipina menyatakan semua pantai di Boracay dikunjungi wisatawan dalam dan luar negeri terutama selama Pekan Suci.

DOT mengatakan semua hotel dan tempat pelancongan sudah dipesan dan DOR telah menawarkan indekos sebagai pilihan untuk wisatawan.

Penerjemah : Chaidar Abdullah


Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013