Saya hanya mengingatkan kepada publik bahwa Joleon Lescott siap turun didampingi Chris Smalling
Podgorica (ANTARA News) - Roy Hodgson terus membenahi dan terus memperkokoh lini pertahanan timnas Inggris dengan menyiapkan salah satu pemain pilarnya Glen Johnson.

Inggris akan meladeni Montenegro dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2014. Inggris boleh dibilang siap tempur dalam laga yang akan digelar di Stadion Podgorica pada Rabu dini hari WIB.

Hodgson menginfirmasikan bahwa Glen Johnson telah pulih dari cedera jari kaki. Bek kanan Liverpool itu siap menahan berondongan serangan dari para pemain depan Montenegro, sebagaimana dikutip dari laman SkySport.

Lini pertahanan Inggris boleh dibilang rentan setelah ditinggalkan oleh Gary Cahill, Phil Jagielka dan Rio Ferdinand. Striker Montenegro Mirko Vucinic menyebut bahwa lini pertahanan Inggris terbilang rapuh.

Hodgson tidak tinggal diam. Ia menyatakan, "Saya hanya mengingatkan kepada publik bahwa Joleon Lescott siap turun didampingi Chris Smalling."

"Saya tidak akan merespons mereka yang berkomentar soal itu. Secara pribadi, saya menaruh kepercayaan kepada mereka," katanya.

Kantor cuaca setempat memprakirakan bahwa hujan akan turun ketika laga digelar. Kondisi itu serupa juga terjadi pada 7 Oktober 2011. Ketika itu Inggris beroleh hasil imbang 2-2 melawan Montenegro, setelah unggul dua gol lebih dulu.

Hodgson berharap pertandingan bakal berlangsung lancar. "Kondisinya sangat baik. Kami tidak berkecil hati," katanya.   

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013