Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Harry Azhar Aziz mengucapkan selamat kepada Agus Martowardjojo atas jabatan barunya sebagai Gubernur Bank Indonesia periode 2013-2018.

"Saya mengucapkan selamat kepada Pak Agus. Semoga Bank Indonesia bisa lebih baik di bawah kepemimpinannya," kata Harry Azhar usai pemilihan gubernur BI di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Selasa malam.

Politisi Partai Golkar itu menyebutkan, Agus merupakan pekerja keras dan sangat ketat.

"Saya yakin, dia independen dalam jalankan perannya. Kita harapkan BI lebih baik," katanya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi XI DPR RI lainnya, Emir Moeis berharap, terpilihnya Agus Martowardjojo sebagai Gubernur Bank Indonesia mampu menjaga fiskal.

"Kita berharap, beliau tetap jaga fiskal. Pak Agus sangat ketat dengan kebijakan fiskal dan itu sangat bagus," kata Emir.

Juga, sambung politisi PDIP itu, BI diharapkan bisa menggunakan kewenangannya ketika ada kenaikan BBM, kenaikan harga

"BI punya kewenangan pull demand, itu bisa digunakan instrumen tersebut, misalnya kenaikan BBM, kenaikan harga dan lain sebagainya," kata Emir.

Agus Martowardjojo  ditetapkan sebagai gubernur BI melalui voting. Sebanyak 46 anggota Komisi XI DPR RI sepakat memilih Menteri Keuangan itu. Tujuh anggota Komisi XI DPR RI tak setuju dan 1 orang abstain.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013