Beijing (ANTARA) - Data Federasi Logistik dan Pembelian China (CFLP) menunjukkan bahwa industri logistik negara itu mempertahankan momentum pemulihan pada paruh pertama (H1) 2023 saat permintaan pasar naik secara moderat.

Federasi juga menyebutkan bahwa pada periode tersebut, logistik sosial naik 4,8 persen secara tahunan (yoy) menjadi 160,6 triliun yuan (1 yuan = Rp2.105).

Logistik untuk produk industri naik 3,8 persen (yoy) pada periode itu, 0,8 poin persentase lebih tinggi dari angka pada kuartal pertama.

Data federasi juga menyebutkan total pendapatan industri logistik meningkat 5,3 persen (yoy) menjadi 6,3 triliun yuan pada periode itu.

Federasi tetap yakin terkait prospek pertumbuhan sektor tersebut di sepanjang tahun, dengan menyebutkan potensi besar dan ketahanannya yang kuat.


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Imam Budilaksono
Copyright © ANTARA 2023