Beijing (ANTARA) - Beijing mencabut peringatan merah untuk banjir pada Rabu (2/8) pagi waktu setempat seiring dengan aliran air di sungai-sungai besar sudah berada di bawah batas peringatan.

Peringatan merah, yang diberlakukan sejak Senin (31/7) pukul 11.00, dicabut pada Rabu pukul 09.00, menurut Stasiun Hidrologi Beijing.

Ibu kota China itu dilanda hujan lebat yang dibawa oleh Topan Doksuri sejak awal akhir pekan lalu, yang menyebabkan 11 orang meninggal hingga Selasa (1/8) pagi.

Otoritas hidrologi di Beijing telah memperingatkan berbagai risiko dan meminta masyarakat untuk menjauh dari aliran air selama periode surut karena kondisi tanggul yang rentan akibat terendam air dalam waktu yang lama. 


 

Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2023