Pemerintah Myanmar menginginkan agar PTBA menggandeng perusahaan lokal
Jakarta (ANTARA News) - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengaku siap melakukan ekspansi ke Myanmar menyusul informasi potensi batubara di negara itu yang diharapkan bisa meningkatkan kinerja perseroan.

"Ekspansi ke Myanmar itu juga sesuai dengan rencana Kementerian BUMN," ujar Direktur PTBA, Milawarma, di Jakarta, Kamis.

Ia mengaku PTBA telah mengirimkan pemberitahuan rencana ekspansi ke Kementerian BUMN dan pemerintah Myanmar. Perseroan saat ini sedang melakukan kajian untuk rencana ekspansi tersebut.

"Pemerintah Myanmar menginginkan agar PTBA menggandeng perusahaan lokal," kata dia.

Namun, Milawarma belum menjelaskan secara rinci terkait kajian ekspansi ke Myanmar. Pihaknya mengharapkan rencana perseroan dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan

"Mudah-mudahan berjalan sesuai rencana sehingga dapat mengembangan pasar ekspor, pengembangan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) serta meningkatkan pasokan batubara," katanya.

Ia menambahkan Myanmar merupakan negara berkembang yang memiliki deposit batubara cukup besar. Jika ekspansi itu terjadi, perseroan mengharapkan dapat memasok batubara ke negara tetangga Asia Tenggara karena jaraknya lebih dekat sehingga dari segi biaya tranportasi lebih efisien.

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013