Tokyo (ANTARA) - Saham-saham Tokyo ditutup lebih rendah pada perdagangan Rabu, karena investor mengambil pendekatan menunggu dan melihat menjelang hasil pertemuan Federal Reserve AS pada hari ini.

Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE), kehilangan 218,81 poin atau 0,66 persen menjadi ditutup pada 33.023,78 poin. indeks Topix yang lebih luas berakhir 24,30 poin atau 1,0 persen lebih rendah pada 2.406,00 poin.

Sepanjang hari, sebagian besar saham bergerak di wilayah negatif di tengah kekhawatiran terhadap potensi hasil pertemuan The Fed yang hawkish, sementara investor juga menunggu pertemuan kebijakan dua hari Bank Sentral Jepang yang dimulai pada Kamis (21/9/2023).

Di pasar utama, penurunan dipimpin oleh saham-saham produk minyak dan batu bara, pertambangan, serta saham tekstil dan pakaian jadi.

Saham-saham yang menurun melampaui saham-saham yang meningkat, sebanyak 1,581 berbanding 225, sementara 30 saham berakhir tanpa perubahan.

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Evi Ratnawati
Copyright © ANTARA 2023