• audax dirancang untuk membantu bank bersaing di era digital, mengembangkan model bisnis digital baru sekaligus melengkapi sistem inti yang sudah ada
 • audax adalah platform perbankan digital yang mendukung bank global pertama dan menawarkan Banking-as-a-Service (BaaS) di Asia
 • Peluncuran ini menyusul kesuksesan komersialisasi penawaran BaaS audax untuk Standard Chartered dengan Bukalapak, sebuah platform all-commerce terkemuka di Indonesia

Singapura--(ANTARA/Business Wire)-- SC Ventures adalah divisi inovasi, investasi teknologi keuangan dan ventura milik Standard Chartered. SC Ventures meluncurkan audax Financial Technology (“audax”), penyedia solusi teknologi perbankan digital. audax dirancang agar bank dan lembaga keuangan dapat mempercepat transformasi digital, menghadirkan model bisnis baru, melayani segmen pelanggan baru, dan memperoleh sumber pendapatan baru.

Selambatnya tahun 20301, pasar business-to-business to any-end-user (B2B2X) diperkirakan akan meraup pendapatan tahunan sebesar AS$440 miliar, didorong oleh kemajuan infrastruktur keuangan, perbankan digital, dan sektor keuangan embedded (integrasi layanan keuangan ke dalam satu aplikasi). audax akan berperan dalam pertumbuhan pasar ini dengan membantu bank tradisional dengan dua penggunaan: Perbankan Digital dan Banking-as-a-Service (BaaS).

audax menyediakan platform perbankan digital menyeluruh dengan kemampuan termodulasi yang dirancang untuk menangani jutaan data pelanggan secara bersamaan dan efisien. Solusi plug-and-play audax melayani seluruh siklus hidup klien - mulai dari penghubung klien dan staf, produk simpan pinjam, hingga layanan klien dan pelaporan data. Dibuat untuk melengkapi sistem inti bank tradisional, teknologi agnostik infrastruktur audax juga memungkinkan bank melakukan transformasi digital modern tanpa memerlukan pengembangan atau migrasi internal yang mahal dan memakan waktu.

Sebelum diluncurkan, solusi audax mendukung Standard Chartered nexus (“SC nexus”), sebuah penawaran BaaS plug-and-play white label untuk pelaku ekosistem besar. Melalui SC nexus, Standard Chartered Bank adalah bank global pertama yang menyediakan BaaS di Asia. Salah satu contoh kemitraan yang sukses adalah dengan Bukalapak, sebuah platform all-commerce di Indonesia. Dengan menggunakan teknologi audax, Standard Chartered nexus memungkinkan BukaTabungan menyederhanakan proses pembukaan rekening digital hanya dalam dua menit, karena nasabah tidak perlu mengunjungi cabang fisik atau berbicara dengan petugas bank untuk melengkapi aplikasi. Hal ini tercapai melalui otomatisasi canggih dari audax, ditambah teknologi keamanan yang menggunakan kecerdasan buatan, pengenalan wajah biometrik, dan validasi E-KTP (program ID di Indonesia yang didukung biometrik).

Melalui platform audax, SC nexus akan membantu Sociolla, sebuah platform e-commerce produk kecantikan, menyiapkan perbankan digital bagi pelanggan mereka. audax juga dijadwalkan untuk mendukung SC nexus dengan mitra ketiganya di pasar kedua, yang rencananya diluncurkan pada Kuartal ke-4 tahun 2023.

“Solusi perbankan digital audax akan membantu lembaga keuangan membuka lebih banyak peluang,” kata Alex Manson, pimpinan SC Ventures. “Kesuksesan kemitraan antara Standard Chartered dan Bukalapak dalam peluncuran BukaTabungan membuktikan bahwa audax telah menyediakan akses perbankan digital tanpa kertas sama sekali, dengan melayani ekosistem BukaTabungan sejumlah lebih dari 150 juta pengguna dan 20 juta pemilik bisnis. Ke depannya, audax dapat mencapai hal yang sama untuk lembaga keuangan lain yang ingin bermitra dengan semua platform.”

Berkantor pusat di Singapura, audax bertujuan menjadi perusahaan teknologi global yang bertumbuh di negeri sendiri. Teknologi keuangan ini berfokus pada percepatan ekosistem teknologi yang dimulai di kawasan Asia Pasifik. Misinya saat ini adalah mempercepat bank dan lembaga keuangan melakukan peningkatan dan modernisasi dengan menggunakan kemampuan perbankan digital milik audax.

Kelvin Tan, mantan Managing Director dan Global Head SC nexus, akan memimpin audax sebagai CEO, bersama sebagian besar tim bank tradisional. audax akan tetap melayani Standard Chartered dalam kapasitas komersial dengan mendukung proposisi BaaS, SC nexus, untuk kemitraan saat ini maupun di masa mendatang. Setelah menelusuri lingkungan peraturan dan teknis yang kompleks dalam ekosistem bank global dan rekam jejaknya terbukti dalam mendorong kesuksesan klien melalui kemitraan eksternal, tim audax yakin akan dapat membantu bank tradisional berhasil mewujudkan transformasi digital serupa.

“Arti 'audax' adalah ‘keberanian’ – inilah karakteristik penting pada tim yang kami buat dan yang diperlukan untuk meraih hasil yang ingin kami capai,” kata Tan. “Kami sangat antusias untuk mendobrak batasan hal-hal yang dapat kami wujudkan. audax telah menunjukkan potensi BaaS dan bagaimana cara ini telah meningkatkan bisnis digital Standard Chartered, sehingga nasabah baru bisa didapatkan dengan biaya jauh lebih murah dibanding nasabah tradisional. Kini kami siap memperluasnya ke bank dan lembaga keuangan lain di seluruh dunia, untuk membantu semua orang menciptakan nilai lebih baik bagi bisnis mereka tanpa mempertaruhkan aset yang ada.”

audax Financial Technology

audax Financial Technology adalah penyedia solusi perbankan digital yang komprehensif dan membantu bank maupun lembaga keuangan melakukan peningkatan dan modernisasi dengan cepat. Berkat audax Financial Technology, Standard Chartered mendapatkan model-model bisnis maupun aliran pendapatan baru di bawah proposisi SC nexus, sehingga menjadi bank global pertama yang menyediakan Banking-as-a-Service di Asia.

Untuk informasi lebih lanjut, harap kunjungi www.audax.io dan ikuti audax di LinkedIn.

SC Ventures

SC Ventures adalah unit bisnis yang menyediakan platform dan katalis bagi Standard Chartered dalam mendorong inovasi, berinvestasi pada teknologi keuangan yang disruptif, dan mengeksplorasi berbagai model bisnis alternatif. SC Ventures didirikan pada tahun 2018 sebagai unit bisnis baru yang memimpin inovasi digital dan berinvestasi di perusahaan Teknologi Keuangan. Perusahaan ini bertujuan untuk meningkatkan model bisnis terobosan, dengan meluncurkan lebih dari 30 usaha baru, lebih dari 2.700 anggota komunitas fintech Bridge, dan 22 perusahaan portofolio di kawasannya.

Untuk informasi lebih lanjut, harap kunjungi www.scventures.io dan ikuti SC Ventures di LinkedIn.

1Reimagining the Future of Finance (BCG & QED, 2023)

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Kontak
Untuk pertanyaan media:

Media:
Fernn Lim, Chief of Staff, audax

Chi-an Chang, PR & Comms Lead, SC Ventures

Sumber: audax

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023