Para peserta festival akan membuat rujak uleg secara serempak. Tentunya dengan dandanan dan gaya yang super heboh.
Surabaya (ANTARA News) - Festival Rujak Uleg untuk memperingati Hari Jadi Kota Surabaya akan digelar di sepanjang Jalan Kembang Jepun, Surabaya, Minggu (12/5).

"Untuk menyuskeskan acara tersebut, akan dilakukan penutupan jalan dan pengalihan arus lalu lintas akan diberlakukan," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pemerintah Kota Surabaya, Wiwiek Widayati, Jumat.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, ia menjelaskan, Festival Rujak Uleg akan diselenggarakan di sepanjang Jl Kembang Jepun mulai pukul 12.30 WIB.

Jalan yang terkenal dengan sebutan kya-kya itu akan ditutup total mulai Sabtu sore (11/5) karena akan menjadi tempat bagi ratusan meja dengan cobek dan uleg-uleg.

"Di situlah, para peserta festival akan membuat rujak uleg secara serempak. Tentunya dengan dandanan dan gaya yang super heboh," katanya.

Menurut dia, panitia sudah menyiapkan 245 meja dan setiap meja akan digunakan oleh satu tim yang terdiri atas lima orang.

Ia menambahkan, acara itu juga akan dihadiri 144 tamu kehormatan yang akan membuat rujak uleg di 18 meja VIP yang disediakan. "Setiap meja akan dipakai oleh delapan tamu," ujarnya.

Pewarta: Abdul Hakim
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013