Kemarin saya sudah janji memberikan 15 unit dan sudah saya tepati. Saya berjanji lagi akan menyerahkan 10 unit lagi dan akan kembali menyerahkannya di sini
Batam (ANTARA) - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPN) Bahlil Lahadalia menyerahkan 15 unit laptop dan uang tunai Rp50 juta kepada dua sekolah yang berada di Tanjung Kertang, Pulau Rempang, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Jumat.
 
Sebanyak 15 laptop itu diberikan kepada SMP Negeri 22 Batam untuk meningkatkan proses belajar murid. Sedangkan uang tunai Rp50 juta diberikan kepada SD Negeri 024 Galang untuk pembelian seragam sekolah murid.

Pemberian tersebut merupakan janji yang disampaikan Menteri Bahlil Lahadalia saat berkunjung ke kedua sekolah itu pada 18 September 2023 lalu.
 
"Hari ini saya datang, menepati janji dari apa yang saya janjikan pada waktu itu. Karena waktu saya ke sini, anak-anak sedang ujian dan saya melihat komputer yang dipakai banyak yang rusak. Alhamdulillah hari ini saya tepati janji saya, saya membawa 15 unit laptop," ujar Bahlil Lahadalia di depan para murid.
 
Menteri Bahlil Lahadalia juga berjanji akan menambahkan beberapa unit laptop lagi.

Baca juga: Bahlil memastikan warga Rempang tidak direlokasi ke Pulau Galang
 
"Kemarin saya sudah janji memberikan 15 unit dan sudah saya tepati. Saya berjanji lagi akan menyerahkan 10 unit lagi dan akan kembali menyerahkannya di sini," katanya.
 
Setelah memberikan 15 unit laptop untuk SMP 22 Batam, Menteri Bahlil Lahadalia juga langsung memberikan bantuan berupa uang tunai Rp50 juta untuk pembelian seragam sekolah.
 
Setelah pemberian bantuan tersebut, dia meminta para murid untuk bersekolah yang baik dan bersemangat serta tidak perlu takut lagi untuk bersekolah di tengah isu penggusuran.
 
"Tunjukkan kalau kalian lebih hebat dari orang-orang yang berada di Jakarta," katanya.

Baca juga: Menteri Investasi janji tak bongkar makam leluhur di Pulau Rempang
Baca juga: Bahlil: Hak warga Rempang terpenuhi dan rencana investasi tetap jalan
 

Pewarta: Ilham Yude Pratama
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023