Layanan dimulai dari pukul 07:00 WIB hingga 15:00 WIB dibagi dalam tiga shift
Jakarta (ANTARA) - Alumni Akabri 91 memperingati 32 tahun pengabdiannya dengan menggelar kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan yang dipusatkan di Lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur, Sabtu (21/10).

Kegiatan dijadwalkan dihadiri oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, selaku salah satu alumni.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) DivHumas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan dikonfirmasi Jumat, mengatakan kegiatan bakti kesehatan itu melibatkan 459 tenaga kesehatan yang bekerja sama dengan Bidang Kedokteran Kesehatan (Biddokkes) Polda Jawa Timur.

“Layanan dimulai dari pukul 07:00 WIB hingga 15:00 WIB dibagi dalam tiga shift,” kata Ramadhan.

Kegiatan bakti kesehatan dan bakti sosial ini juga dalam rangkaian reuni akbar Akabri 91. Selain Kapolri, Kabareskrim Komjen Pol. Wahyu Widada, Kabaharkam Komjen Pol. Fadil Imran, Kadiv Propam Polri Irjen Pol. Syahar Diantono, Kadiv Hubinter Irjen Pol. Krishna Murti, merupakan alumni Akabri 91.

Alumni Akabri 91 lainnya, Kapolda Riau Irjen M. Iqbal, Kapolda Kalsel Irjen Pol. Andi Rian, Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartno. Kemudian Karo Multemedia DivHumas Polri Brigjen Pol. Gatot Reply Handoko, Diregident Korlantas Polri Brigjen Pol. Yusri Yunus.

Baca juga: Kapolri apresiasi bakti sosial dan vaksinasi massal Akabri 1990

“Kegiatan bakti kesehatan dan bakti sosial bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat,” kata Ramadhan.

Ramadhan yang alumni Akabri 91 itu menjelaskan, Lapangan Rampal Malang disulap menjadi rumah sakit lapangan. Ratusan tenaga medis yang dilibatkan terdiri atas, dokter umum dan dokter spesialis sebanyak 85 orang, enam orang dokter gigi, 179 perawan, tenaga kesehatan lain yang disiapkan sebanyak tujuh orang, PMI sebanyak 22 orang, TNI 40 orang dan non tenaga kesehatan 120 orang.

Jenderal polisi bintang satu itu menyebut, layanan kesehatan selain di Lapangan Rampal Malang, juga dilaksanakan di RS Bhayangkara untuk pengobatan katarak, bibir sumbing dan donor darah gratis, kemudian di Pesantren Ilmu Al Quran-Singosari berupa pemeriksaan kesehatan untuk santri.

Adapun layanan kesehatan yang diberikan di Lapangan Rampal Malang melimputi pengobatan umum, pengobatan lansia, pengobatan 10 spesialis (inerna; obigyn; anak; bedah; jiwa; THT; mata; kulit; ahli gizi; dan rehab medi), pengobatan gigi umum dan spesialis, khitanan massal, donor darah, stunting (penyuluhan; pengobatan; pemberian makanan tambahan, Si Centing Wetan), penghapusan tato, fisioterapi dan laboratorium sederhana metabolik, pemeriksaan visus mata (kacamata) serta pemerisaan IVA atau PAP Smear.

Baca juga: Panglima TNI harapkan alumni Akabri terus bantu percepatan vaksin

Ramadhan menambahkan, untuk mendukung kegiatan bakti kesehatan Akabri 91, Biddokkes Polda Jatim juga melibatkan Rumah Sakit Bhayangkara (RSB) jajaran di antaranya, RSB Kediri, Tulungagung, Nganjuk, Batu, Yonkes, RSAL, Bondowoso serta Lumajang.

Kegiatan bakti kesehatan ini dibagi dalam empat zona, dengan pembagian, zona satu disiapkan 176 tenaga kesehatan, zona dua 162 tenaga kesehatan, zona tiga 25 tenaga kesehatan dan zona empat 106 tenaga kesehatan.

“Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud pengabdian Akabri 91 yang sudah mengabdi selama 32 tahun dalam institusi kepolisian,” kata Ramadhan.

Baca juga: Alumni Akabri 1991 Polda Aceh bagi 100 paket sembako kepada santri
Baca juga: Alumni AKABRI 89 buktikan sinergi TNI-Polri di masyarakat


Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2023