saya benar-benar tidak paham kenapa bisa seperti itu
Jakarta (ANTARA) - Bintang seni peran asal Inggris Emily Blunt menyampaikan permohonan maaf karena pernah mengomentari fisik seorang pekerja lewat pilihan kata “sangat besar” dalam sebuah acara bincang-bincang yang ditayangkan pada 11 tahun silam.

Dalam potongan klip video dari sebuah episode gelar wicara The Jonathan Ross Show yang kali pertama disiarkan di ITV pada bulan September 2012, aktris yang belum lama ini membintangi film “Oppenheimer” itu sempat melontarkan pernyataan bahwa ada seorang pelayan “sangat besar” di sebuah restoran Chili di Louisiana, seperti dinukil dari Guardian, Minggu.

Tak ayal potongan klip yang kerap muncul di TikTok dan X selama sepekan ini dengan cepat memunculkan para komentator di dunia maya yang menuduh Blunt sebagai “fatfobia”.

Blunt lantas membahas kontroversi tersebut dalam sebuah pernyataan kepada majalah People dengan mengungkapkan kekagetan luar biasa ketika kembali menonton klip tersebut yang membuatnya ternganga.

Baca juga: Kesan Emily Blunt hingga Dwayne Johnson adu peran di "Jungle Cruise"

“Saya terkejut karena saya mengatakan sesuatu yang sangat tidak sensitif, menyakitkan, dan tidak ada hubungannya dengan cerita apa pun yang ingin saya sampaikan di sebuah gelar wicara,” kata dia.

Blunt menambahkan bahwa dirinya selalu berupaya menjadi seseorang yang tidak ingin membuat marah siapa pun.

“Jadi, apa pun yang membuat saya mengatakan hal negatif semacam itu pada waktu itu, saya benar-benar tidak paham kenapa bisa seperti itu. Tetapi hal itu telah terjadi dan saya sangat menyesal atas segala dampak negatif yang ditimbulkan,” papar Blunt.

Komentar bersifat fisik dari Blunt itu terjadi ketika salah seorang pelayan restoran mengenali sang aktris kala syuting film “Looper” tahun 2012. Mencermati apa yang disampaikan Blunt, pembawa acara gelar wicara Jonathan Ross berkata bahwa pemandangan tersebut sesungguhnya lazim terlihat di restoran Chili.

“Kalau kamu datang ke restoran itu, maka bisa dilihat banyak sekali teman Amerika kita yang bertubuh besar,” kata Ross.

Blunt lantas merespons, “Perempuan yang melayani saya saat itu bertubuh sangat besar. Saya rasa dia mendapatkan makanan gratis dari restoran itu.”

Nggak ada yang salah dengan hal itu, kan?” komentar Ross.

Kala itu, sang pelayan juga sempat bertanya kepada Blunt mengenai apakah sosok yang dia ajak bicara benar-benar aktris yang dia maksudkan. Sang pelayan kemudian meyakini bahwa orang yang ada di hadapannya adalah Emily Blunt setelah sang aktris menjelaskan bahwa dirinya tengah terlibat syuting sebuah film di kawasan itu.

Baca juga: "Jungle Cruise" tayang di bioskop Indonesia mulai hari ini

Baca juga: "Jungle Cruise" ajak penonton berpetualang di hutan hujan Amazon

Penerjemah: Ahmad Faishal Adnan
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2023