Madrid (ANTARA News) - Presiden baru Real Madrid Ramon Calderon mungkin akan memperpanjang kontrak David Beckham hingga 2009, demikian menurut beberapa harian olahraga pada Kamis. Masa kontral Real dengan Beckham akan berakhir pada Juni 2007. Mantan kapten Inggris itu pernah berniat untuk tetap tinggal di Bernabeu, meskipun klub tersebut gagal meraih tropi sejauh ini. Beckham sekarang diragukan bisa tampil cemerlang di klub yang baru saja mencatat sejarah tidak mampu memenangi Liga Spanyol atau Liga Champion selama kurun waktu tiga tahun. Dan itu tampaknya pelatih baru Fabio Capello tidak terlalu akan menggantungkan pada pemain asal Inggris itu dan mungkin dia hanya akan dijadikan pemain cadangan, menyusul kemungkinan datangnya Cristiano Ronaldo ke Real Madrid. Sementara itu para pendukung terbagi tentang Beckham. Sebuah pemungutan suara via online yang diadakan pada Kamis menunjukkan bahwa 47 persen suara menghendaki agar klub tidak menjual pemain tersebut. Perpanjangan kontrak akan terjadi negosiasi antara Calderon dan Terry Byrne dan Simon Fuller, yang menjadi perwakilan Beckham, demikian DPA.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006