Jakarta (ANTARA) -
Sejumlah berita hukum dan kriminal menghiasi Jakarta pada Senin (23/10) mulai dari Polda Metro Jaya periksa tiga saksi kasus pemerasan pimpinan KPK terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) hingga penemuan tengkorak manusia di Jakarta Timur.
 
Berikut rangkuman beritanya:
 
1.Tiga saksi kasus pemerasan pimpinan KPK pada SYL dipanggil polisi
 
Jakarta (ANTARA) - Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya kembali memanggil tiga orang saksi terkait kasus dugaan pemerasan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL), Senin.
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
 
2. Pengadilan Militer terima berkas perkara oknum anggota Paspampres
 
Jakarta (ANTARA) - Pengadilan Militer II-08 Jakarta menerima berkas perkara kasus pembunuhan Imam Masykur yang melibatkan oknum anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Praka RM dari Oditurat Militer II-07 Jakarta.
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
 
3. Polisi panggil penjual pelat palsu terkait kasus mobil ugal-ugalan
 
Jakarta (ANTARA) - Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya memanggil pihak yang menjual pelat dinas palsu kepada tersangka M (26), pengemudi yang ugal-ugalan di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jalan Pluit Selatan Raya, Jakarta Utara.
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
 
4. Polisi tunggu hasil forensik terkait penemuan tengkorak di Jaktim
 
Jakarta (ANTARA) - Kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan dari dokter forensik terkait penemuan tengkorak manusia di dalam selokan di depan kavling DKI Jalan Radin Inten II Kelurahan/Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin.
 
Baca selengkapnya di sini
 
 
 
5. Polisi tangkap sindikat perampok bersenjata api di Jakarta Barat
 
Jakarta (ANTARA) - Polisi menangkap sindikat pencuri motor dan perampok bersenjata api yang telah melakukan tindakan kriminal di Kalideres, Cengkareng dan Kembangan pada September 2023.
 
Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Edy M Yakub
Copyright © ANTARA 2023