“Kami harapkan sekaligus memastikan proses demokrasi berjalan dengan lancar dan adil di wilayah hukum Polres Jayapura,”
Sentani (ANTARA) - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Jayapura AKBP Fredrickus WA Maclarimboen meminta kepada seluruh anggotanya untuk menjaga netralitas dan profesionalisme pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

“Kami harapkan sekaligus memastikan proses demokrasi berjalan dengan lancar dan adil di wilayah hukum Polres Jayapura,” kata Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus WA Maclarimboen dalam siaran pers yang diterima di Jayapura, Selasa.

Menurut kapolres, polisi dan TNI merupakan pihak keamanan yang harus mengamankan pesta demokrasi lima tahunan bagi kepentingan bangsa dan negara dan tidak boleh terlibat politik praktis.

“Kita harus menjadi pilar keamanan dan keadilan dalam pelaksanaan Pemilu, memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa polisi adalah penegak hukum yang adil dan netral,” ujarnya.

Dia mengajak masyarakat untuk melaporkan segala bentuk pelanggaran atau ketidaknetralan yang mungkin terjadi.

“Kami mengharapkan partisipasi aktif masyarakat dalam menciptakan Pemilu yang bersih dan adil dan laporkan jika ada tindakan yang mencurigakan atau pelanggaran aturan,” katanya.

Dia menambahkan upaya menjaga netralitas ini menjadi langkah penting dalam menjamin integritas Pemilu dan meneguhkan peran kepolisian sebagai penegak hukum yang independen dan netral.

“Kami berharap agar seluruh anggotanya menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab demi keamanan dan kelancaran proses demokrasi di wilayah Kabupaten Jayapura,” ujarnya.


 

Pewarta: Yudhi Efendi
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2023