Jakarta (ANTARA) -
Sebuah truk beroda 10 terguling di Gerbang Tol Cilandak Utama, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, pada Kamis malam.
 
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari lokasi kejadian, truk terguling tepat di pintu masuk gerbang tol tersebut sehingga menutupi satu jalur masuk tol.
 
Truk tersebut berpelat nomor S 8170 UP merupakan kendaraan yang biasa untuk mengangkut material cor beton (molen).
 
Seorang saksi bernama Santoso yang rumahnya tidak jauh dari gerbang tol itu mengatakan bahwa truk sudah terguling sejak Kamis sore saat hujan rintik melanda di kawasan tersebut.
 
Ia mengaku tidak mengetahui dan melihat penyebab truk itu bisa terguling. Namun truk itu melaju dari Jalan Antasari menuju arah Depok dan hendak masuk Gerbang Tol Cilandak Utama, lalu terguling di pintu masuk ke tol tersebut.

Petugas Kepolisian masih berjaga mengatur lalu lintas di lokasi kejadian. Pintu tol tidak macet karena Gerbang Tol Cilandak Utama memiliki beberapa pintu masuk.
 
Sampai berita ini dibuat, truk belum dievakuasi petugas. Belum ada keterangan dari pengelola jalan tol maupun pihak Kepolisian terkait kecelakaan tersebut.
Baca juga: Dua truk terlibat kecelakaan di Tol Jakarta-Tangerang
Baca juga: Truk kontainer tabrak truk pengangkut pasir di ruas Tol Cakung Barat

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2023