Partai NasDem mengajak semua parpol peserta Pemilu 2014 untuk mendesak KPU fokus pada penyusunan daftar pemilih yang akurat dan valid,"
Jakarta (ANTARA News) - Partai NasDem mendesak Komisi Pemilihan Umum sebagai penyelenggara pemilu untuk berkonsentrasi dan fokus pada penyusunan daftar pemilih yang akurat dan valid.

"Partai NasDem mengajak semua parpol peserta Pemilu 2014 untuk mendesak KPU fokus pada penyusunan daftar pemilih yang akurat dan valid," kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem Ferry Mursyidan Baldan di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, KPU dan partai politik harus menggerakkan semua potensinya di seluruh desa dan kelurahan di seluruh Indonesia agar daftar pemilih Pemilu 2014 tersusun dengan lebih baik dari pemilu-pemilu sebelumnya yang amburadul.

KPU sendiri sudah mengumumkan DPS Pemilu 2014 berkisar 177.257.048 jiwa. Namun, jumlah itu belum termasuk DPS dari Provinsi Papua, Sumatera Selatan, dan Maluku Utara.

Oleh karena itu, NasDem berharap KPU membuat forum dengan peserta pemilu untuk melaporkan kondisi penyusunan, perkembangan perbaikan, sampai dengan sebelum penetapan sebagai daftar pemilih tetap (DPT).

Mahkamah Konstitusi (MK) sendiri telah memutuskan bahwa jika seseorang tidak terdaftar dalam DPT, tetap dapat menggunakan hak pilihnya di tempat domisilinya dengan menunjukkan KTP dan KK, dan dilaksanakan satu jam sebelum TPS ditutup.

Kendati demikian, kata Ferry, tetap harus diperhatikan tingkat kerawanan atau potensi masalahnya. Misalnya saja, tidak tersedia surat suara pada TPS.

Oleh karena itu, Partai NasDem berpandangan bahwa akurasi dan validitas penyusunan Daftar Pemilih adalah salah satu tahapan penting yang akan memengaruhi kualitas pemilu.

"KPU dan segenap jajarannya diharapkan bersungguh-sungguh melakukan hal ini sehingga tidak boleh lagi ada pemilih fiktif, pemilih yang sudah meninggal dunia, dan duplikasi pemilih dalam DPT," tegas Ferry.
(S037/D007)

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013