Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Danny Kosasih mengingatkan klub-klub basket agar menaati prosedur perizinan saat merekrut pemain bola basket dari daerah-daerah di Tanah Air.

"Tolong diurus semua prosedur perizinan yang benar. Jangan sampai pemain dari daerah yang diambil tanpa sepengetahuan klub, Pemkot, Pemkab, dan Pemprov," kata Danny dalam acara Media Day di Jakarta, Selasa.

Ia mengingatkan klub-klub basket agar berhenti menggunakan pemain yang surat perizinan belum ada. Hal itu untuk menghindari adanya protes atau keributan dengan tim lain saat pemain berlaga di lapangan.

"Yang tidak sah lebih baik stop, daripada di lapangan ribut," katanya.

Danny berharap pelaksanaan kompetisi Indonesia Basketball Leageu (IBL) 2024 mendatang dengan format yang baru kandang-tandang dapat melahirkan prestasi basket di Indonesia lebih baik lagi.

Untuk itu, Ia meminta agar pemain yang berlaga dalam kompetisi tersebut menunjukkan sikap dan perilaku yang baik di lapangan sehingga bisa menjadi contoh bagi generasi  mida yang menekuni olahraga basket.

"Kepada semua tim saya ucapkan selamat bertanding, selamat berkarya buat semua di IBL," katanya.

Kompetisi IBL 2024 akan berlangsung selama Januari-Juli yang diikuti sebanyak 14 tim bola basket. Kompetisi itu diramaikan sebanyak 39 pemain asing.

Terdapat beberapa perubahan klub seperti pergantian nama, kota, dan lisensi terjadi di musim mendatang. Bumi Borneo Basketball kini berganti nama sebagai Borneo Hornbills. Selain itu, Rans Pik Basketball berpindah homebase dan kini menjadi Rans Simba Bogor. Lalu Evos Thunder Bogor berganti lisensi dan menjadi Rajawali Medan.

Ke-11 tim lain menjadi peserta IBL 2024 adalah Satria Muda, Pelita Jaya, Prawira Bandung, Dewa United, Bima Perkasa, Bali United, Tangerang Hawks, Hangtuah, Pacific, dan Satya Wacana, Ksatria Bengawan Solo.


Baca juga: Dirut IBL optimistis format kandang-tandang tingkatkan minat basket
Baca juga: Abraham Damar harap format baru IBL dongkrak kualitas Timnas Indonesia
Baca juga: Abraham Damar sebut sistem permainan basket di Jepang bisa diadopsi
Baca juga: Pertamina Papua gelar turnamen basket jaring bibit berprestasi

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2023